Advertisement
Fashion Show Pakaian Tradisional untuk Anak Inklusif Meriahkan HUT ke-11 Harian Jogja

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA— Menyambut HUT ke-11 tahun Harian Jogja menyelenggarakan Lomba Fashion Show ibu dan anak inklusif piala Gubernur DIY, di Ayola Tasneem Convention Hotel Yogyakarta, Sabtu (11/5/2019) mendatang mulai pukul 15.00 WIB sampai selesai.
Ketua panitia Laila Rochmatin mengatakan inklusif sebagai menerima perbedaan. Dengan Fashion show mengusung tema Celebrate Inclusivity with Traditional Cloth ini ingin menerima Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) dan non kebutuhan khusus, karena biasanya fashion show hanya untuk non difabel.
Advertisement
“Nah ini acaranya beda, kami ingin acara ini memiliki idealisme menjadi wadah berkreasi anak ABK dan Non ABK. Bagaimana pun mereka sama-sama punya ruang yang sama. Harian Jogja peduli untuk kampanye masyarakat inklusif,” ucap Laila, Jumat (3/5/2019).
Menurutnya gerakan kampanye masyarakat inklusif harus dimasifkan dengan berbagai cara. Termasuk fashion show. “Harapannya di acara ini anak-anak akan saling memahami sama lain. Mereka yang non ABK akan terlatih untuk bergaul dengan ABK, dan ini akan menjadi bekal dikehidupan sosial,” katanya.
Untuk peserta yang ingin mengikuti kegiatan ini mendaftar Rp100.000 sudah termasuk buka bersama all you can eat untuk ibu dan anak, dan pendaftaran ini masih dibuka hingga Jumat (10/5/2019) dengan target peserta 50.
Adapun persyaratan dan ketentuan lainnya peserta merupakan ABK atau Non ABK usia 6-12 tahun dan ibu berkebutuhan khusus. Pakaian bertema kain tradisional serta makeup disiapkan masing-masing peserta. Dipilihnya pakaian bertema tradisional sendiri, karena ingin mengajak anak-anak cinta produk lokal di tengah revolusi Industri 4.0.
Panitia menyediakan enam piala, untuk juara 1, 2, dan 3 untuk masing-masing kelompok peserta ABK dan Non ABK. Kemudian ada peserta favorit pilihan juri, kemudian terkompak ibu anak, dan foto medsos berdasarkan jumlah like.
Dengan hadiah total jutaan rupiah dan berbagai hadiah menarik lainnya. Dalam acara ini juga akan menampilkan Persatuan Orang Tua Anak Dengan Down Syndrome (POTDAS).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Pembangunan Sekolah Rakyat Ditargetkan Rampung Sebanyak 135 Lokasi pada 2026
Advertisement

Jembatan Kaca Seruni Point Perkuat Daya Tarik Wisata di Kawasan Bromo
Advertisement
Berita Populer
- Luncurkan SPPG di Tridadi Sleman, Menko Muhaimin Ungkap Efek Berantai Bagi Masyarakat
- Produk UMKM Kota Jogja Diminati Peserta Munas VII APEKSI 2025
- Investasi di Sektor Utara Gunungkidul Bakal Digenjot
- Polisi Menangkap Tiga Pelaku Penganiayaan Ojol Pengantar Makanan di Pintu Masuk UGM
- KISAH INSPIRATIF: Kartini, Penjaga Warung Sayur yang Naik Haji Tahun Ini
Advertisement