Lima Kdrama yang Dinanti pada 2025
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Tahun ini belum berakhir. Namun Korea Selatan (Korsel) sudah memberikan bocoran lima drama korea (kdrama) terbaru yang bakal tayang pada 2025. Kelima drama tersebut menggaet 10 artis papan atas Korsel. Apa saja judulnya?
Korsel dapat dikatakan sebagai negara yang menghasilkan drama-drama paling ditunggu sejagat. Setiap production house (ph) berlomba-lomba untuk menghasilkan kdrama terbaik. Tahun depan, setidaknya ada 10 deret nama artis top Korea Selatan yang akan membintangi lima kdrama.
Advertisement
Berikut daftar kdrama yang dinanti pada 2025
The North Star
Artis: Jun Ji Hyun-Kang Dong Wan
Genre: Spy Melodrama
Penulis: Jung Seo Kyung dan Kim Hee Won
Drama ini tentang mata-mata yang telah kehilangan identitas mereka dan sedang dalam perjalanan untuk menemukan kembali diri mereka sendiri.
Penulis drama ini, Jung Seo Kyung dan Kim Hee Won dikenal karena karyanya Little Women. Sementara sutradara kdrama ini sebelumnya sukses melahirkan Little Women, Kim Hee Won.
Ask The Stars
Artis: Lee Min Ho-Gong Hyo Jin
Genre: SF Space Romantic Comedy
Penulis Naskah: Seo Sook Hyang
Seorang pria bernama Gong Ryong (Lee Min Ho) adalah dokter kandungan yang menjadi turis di stasiun luar angkasa. Saat melakukan perjalanan di stasiun luar angkasa, secara tak sengaja Gong Ryong bertemu dengan Eve Kim (Gong Hyo Jin), seorang wanita berdarah campuran Korea dan Amerika yang berprofesi sebagai kapten astronot. Tak terduga, pertemuan Gong Ryong dengan Eve Kim menumbuhkan benih-benih cinta diantara keduanya.
Kdrama ini ditulis Seo Sook Hyang. Adapun sutradara drama ini adalah Park Shin Woo yang memproduksi Lovestruck in the City, It’s Okay to Not Be Okay, Encounter, Jealousy Incarnate, dan lain sebagainya.
Baca Juga
A Shop for Killers Mendulang Sukses, Season 2 Kemungkinan Bakal Dirilis
Sinopsis Film Drakor "A Time Called You", Kisah Jeon Yeo Bin Pergi ke Masa Lalu
Ini Rekomendasi Kdrama Baru Bulan April di Viu
You Have Done Well
Artis: Park Bo Gum-UI
Genre: Romance Period Drama
Penulis: Im Sang Choon
Kdrama ini akan mengambil latar pada tahun 50-an dan mengeksplor bagaimana kisah asmara orang-orang pada waktu itu. Uniknya, latar waktu drama ini hanya berselang lima tahun dari kemerdekaan Korea Selatan dari penjajahan Jepang. Detail dari desain produksi drama ini pasti sangat menarik untuk disimak. Budaya populer juga turut tampil di sana hingga kostum yang pastinya akan bernuansa vintage.
Im Sang Choon merupakan penulis naskah Fight For My Way dan When the Camellia Blooms. Adapun sutradara kdrama ini adalah Kim Won Seok yang memproduksi My Mister, Misaeng, Signal.
TBA
Artis: Song Hye Kyo-Gong Yoo
Genre: Broadcaster Period Drama
Penulis Naskah: No Hee Kyung
Sinopsis: Drama ini mengenai sejarah kehidupan industri broadcasting yang modern tetapi realistis di Korsel. Drama ini akan menunjukkan dedikasi dan kerja keras para pelopor industri hiburan Korsel.
No Hee Kyung merupakan penulis drama It's Okay, That's Love, Dear My Friends, Our Blues dan beberapa drama lain. Song Hye Kyo pernah bekerja sama dengan No untuk drama That Winter, The Wind Blows pada 2013. Sutradara TBA merupakan sutradara Cofee Prince, Cheese in the Trap dan The Lies Within.
Will Everything Come True
Artis: Kim Woo Bin-Suzy
Genre: Fantasy Romantic Comedy
Penulis Naskah: Kim Eun Sook
Drama berbalut komedi romantis ini mempertemukan tokoh dari latar belakang kehidupan yang berbeda. Genie (Kim Woo-Bin) adalah jin yang keluar dari lampu. Karakter jin ini adalah sosok yang emosional. Sementara Ga Young (Bae Suzy) adalah seseorang yang kurang emosi. Dia memanggil jin keluar dari lampu. Jin ini pun berjanji akan mengabulkan tiga permintaan Suzy.
Penulis skenario kdrama ini, Kim Eun Sook sebelumnya sukses menghasilkan The Glory, The King: Eternal Monarch, dan juga Goblin. Adapun sutradara kdrama ini, Lee Byung Hun lebih banyak memproduksi film seperti Scandal Makers, Sunny, Love Forecast, What a Man Wants, Extreme Job dan teranyar Honey Sweet.
Sudah memutuskan mau nonton yang mana? Atau mau nonton semua?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Anies Baswedan Diprediksi Mampu Dongkrak Elektabilitas Pramono Anung-Rano Karno
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Kereta Bandara YIA, Berangkat dari Stasiun Tugu Jogja, Kamis 21 November 2024
- Diskriminasi Masih Marak, Jurnalis Perlu Mengadvokasi Kelompok Minoritas
- Jadwal Prameks Stasiun Tugu Jogja-Kutoarjo, Kamis 21 November 2024
- Jadwal SIM Keliling Ditlantas Polda DIY, Kamis 21 November 2024: Di Kantor Kelurahan Condongcatur
- Dukung Ketahanan Pangan, Polda DIY Produktifkan Lahan Kadar Keasaman Tinggi di Galur
Advertisement
Advertisement