Advertisement
7 Buah Ini Masuk sebagai 41 Bahan Makanan Paling Sehat di Dunia

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA –Studi ilmiah terbaru menyatakan kandungan vitamin dan serat paling tinggi ada di sayur-sayuran. Kendati demikian dalam penelitian tersebut, dari 41 makanan sehat, tujuh di antaranya adalah buah-buahan.
Melansir laman Glamour, Rabu (18/10/2023), berikut adalah 7 buah-buahan paling sehat di dunia menurut penelitian ini.
Advertisement
- Lemon
Lemon memiliki kandungan 53mg vitamin C per 100g dan juga mengandung kalsium, magnesium, kalium, dan serat. Vitamin C penting untuk sistem kekebalan tubuh dan dibutuhkan untuk membantu kolagen. Karena kandungan yang dimilikinya, lemon berada di peringkat ke-28 dimana ini adalah peringkat pertama di antara buah-buahan lainnya.
- Stroberi
Sebagai buah tersehat kedua, stroberi menyusul di posisi ke-30. Dengan 62mg per 100g, stroberi mengandung lebih banyak vitamin C daripada buah jeruk.
Selain itu, buah ini juga mengandung asam folat, zat besi, magnesium, dan kalsium. Zat besi berkontribusi pada pembentukan sel darah merah dan mendukung suplai oksigen.
Baca Juga: Ini Deretan Kuliner Sehat nan Legendaris di Jogja
- Jeruk
Bukan rahasia lagi bahwa jeruk adalah buah yang kaya akan vitamin C. Tetapi, buah ini juga mengandung kalsium, kalium, dan magnesium. Magnesium adalah mineral penting yang mengatur sejumlah besar reaksi biokimia dan fungsi sel dalam tubuh.
- Jeruk nipis
Selain vitamin C, jeruk nipis juga mengandung fosfat, kalium, dan kalsium yang berfungsi untuk bahan pendukung kesehatan tulang dan gigi.
- Jeruk bali
Mengonsumsi tiga buah jeruk bali dipercaya mampu memenuhi kebutuhan harian vitamin C. Selain itu, vitamin A dan beta-karoten yang terkandung dalam jeruk bali sangat penting untuk kesehatan mata dan sistem kekebalan tubuh.
- Blackberry
Blackberry mengandung kalsium, kalium, magnesium dan zat besi. Warna gelap pada buah ini disebabkan oleh pigmen yang disebut antosianin.
Baca Juga: Cara Terapkan Pola Makan Sehat Dalam Kehidupan Modern yang Serba Praktis
- White grapefruit
Lapisan putih dalam buah ini mengandung mesocarp yang mengandung banyak serat dan bermanfaat untuk kesehatan usus dan pencernaan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Cari Tempat Seru untuk Berkemah? Ini Rekomendasi Spot Camping di Gunungkidul
Advertisement
Berita Populer
- Ratusan Tenaga Kesehatan Kota Jogja Dapat Edukasi soal Stunting
- Prakiraan Cuaca DIY Hari Ini, 7 Desember 2023: Potensi Hujan Lebat Disertai Petir
- Jadwal KRL Jogja Solo Hari Ini, Kamis 7 Desember 2023
- Jadwal KRL Solo Jogja Hari Ini, 7 Desember 2023 dari Stasiun Palur dan Jebres
- Jadwal KA Bandara YIA Kulonprogo, 7 Desember 2023 dari Stasiun Tugu
Advertisement
Advertisement