Advertisement

Anak Cegukan Saat Berpuasa, Ini Tips Mengatasinya

Siti Laela Malhikmah
Jum'at, 07 Maret 2025 - 18:47 WIB
Maya Herawati
Anak Cegukan Saat Berpuasa, Ini Tips Mengatasinya Cegukan / Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—Biasanya, cegukan dapat diatasi dengan meminum air putih, tetapi saat berpuasa, Anda harus mencari alternatif yang tidak membatalkan puasa.

Dilansir dari mayoclinic.org, Jumat (7/3/2025) cegukan adalah gejala ketika orang dewasa maupun anak menghasilkan suara “hic” yang disebabkan karena kejang pada diafragma. Diafragma adalah otot yang memisahkan dada dari area perut dan memiliki peran penting dalam pernapasan.

Advertisement

Penyebab Cegukan

Dikutip dari betterhealth.vic.gov.au, Jumat (7/3/2025) Sistem saraf mengontrol gerakan otot diafragma. Cegukan terjadi ketika saraf-saraf tersebut terangsang, diafragma bisa mengalami kejang yang mengakibatkan cegukan. Namun, penyebab pasti dari kondisi ini masih belum diketahui. Berikut adalah cara menghentikan cegukan saat berpuasa pada Anak:

  1. Atasi dengan Latihan Pernapasan

Dilansir dari medicalnewstoday.com, Jumat (7/3/2025) ajarkan anak untuk mengambil napas dalam-dalam melalui hidung, lalu menahannya selama 5-10 detik sebelum mengembuskannya perlahan. Teknik ini membantu menormalkan irama pernapasan.

  1. Perhatikan Postur Tubuh

Pastikan anak duduk tegak dengan punggung lurus dan bahu rileks. Posisi membungkuk atau terlalu santai dapat menekan diafragma dan memperparah cegukan. Postur yang baik dapat membantu melancarkan aliran udara dan mengurangi tekanan pada perut.

BACA JUGA: Pastikan Tidak Ada Keterlambatan Pembayaran THR, Disnaker Sleman Lakukan Deteksi Dini

  1. Pijat Lembut Area Diafragma

Berikan tekanan halus di bagian bawah tulang rusuk (area diafragma) dengan gerakan memutar. Gunakan telapak tangan hangat untuk menenangkan otot yang kaku. Hindari tekanan berlebihan agar anak tidak merasa tidak nyaman. 

  1. Rangsang Refleks dengan Gerakan Lidah

Minta anak Anda untuk menjulurkan lidahnya secara perlahan, lalu pegang ujungnya dengan lembut selama beberapa detik. Gerakan ini merangsang saraf vagus di tenggorokan yang dapat menghentikan sinyal cegukan.

  1. Kompres Dingin untuk Stimulasi Saraf

Dilansir dari health.com, Jumat (7/3/2025) kompres kain bersih yang dibasahi air dingin atau es batu ke dahi, pipi, atau leher bagian belakang selama 15-20 detik. Sensasi dingin membantu mengalihkan respons saraf penyebab cegukan. 

  1. Gunakan Kantong Kertas

Ajari anak untuk bernapas perlahan ke dalam kantong kertas bersih. Cara ini meningkatkan kadar CO₂ dalam darah, yang dapat mengendurkan diafragma.  Dengan demikian, mengatasi cegukan pada anak saat berpuasa memerlukan pendekatan yang bijaksana.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Tarik Parkir Rp50.000, Sembilan Jukir Berpakaian Ormas di Jakpus Ditangkap Polisi

News
| Senin, 12 Mei 2025, 23:17 WIB

Advertisement

alt

Penutupan Wisata Taman Nasional Manusela Diperpanjang

Wisata
| Minggu, 11 Mei 2025, 11:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement