Advertisement
Jisoo Blackpink Dijadwalkan Merilis Album Solo Terbaru

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Jisoo, anggota grup K-pop Blackpink, akan kembali sebagai artis solo setelah dua tahun dengan meluncurkan album mini (Extended Play/EP) terbarunya berjudul Amortage.
Hal ini diumumkan agensi Jisoo, YG Entertainment, Jumat (14/3/2025). Amortage dijadwalkan dirilis pada pukul 14.00 menandai album pertama Jisoo sejak album single debut solonya, Me, yang menampilkan lagu hits Flower pada tahun 2023, dan proyek solo pertamanya di bawah Blissoo, agensinya sendiri untuk kegiatan solo.
Advertisement
EP ini terdiri dari empat lagu — dua lagu dalam bahasa Korea dan dua dalam bahasa Inggris.
Judul Amortage adalah perpaduan dari amor, kata dalam bahasa Spanyol yang berarti cinta, dan montage, yang melambangkan karya seni yang terdiri dari berbagai elemen.
BACA JUGA: Anggaran Dipangkas Rp260 Miliar, Pemda DIY Upayakan Tidak Mengganggu Layanan Publik
Menurut Blissoo, kelompok penggemar Jisoo Blackpink, album ini menggambarkan perjalanan cinta secara keseluruhan. Single utama, Earthquake, menggambarkan sensasi jatuh cinta dan emosi intens yang menyertainya.
Lagu lain Jisoo Blackpink dalam mini album ini termasuk Your Love, yang menangkap perasaan bahagia saat cinta semakin dalam; Tears, lagu tentang menyembunyikan patah hati dengan penampilan yang cerah; dan Hugs & Kisses, yang mengungkapkan pembebasan dan penemuan diri setelah putus cinta.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Yonhap
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Profil Pangeran Alwaleed 'Sleeping Prince' Arab yang Meninggal Dunia usai Koma 20 Tahun
Advertisement

Agenda Wisata di Jogja 19-31 Juli 2025, dari Pertamax Turbo Drag Fest 2025, Gamelan Festival, KAI Bandara Night Fun Run hingga Tour De Merapi
Advertisement
Berita Populer
- Kunjungi Koperasi Desa Merah Putih Sinduadi, Menko Pangan, Zulhas : Saya Kira Terbaik
- Warga Sleman Mulai Terima Bantuan Pangan Beras, Segini Jumlahnya
- Perkenalkan, Ini Lokomotif Hasil Reverse Engineering KAI dalam Jambore IRCC di Balai Yasa Yogyakarta
- Jembatan Pandansimo Siap Dioperasikan Seusai Audit Keselamatan, Target Paling Lambat 15 Agustus
- Kasus Korban Penipuan Kamboja, Disnakertrans Jogja Upayakan Tak Terulang
Advertisement
Advertisement