Ini Daftar Kebiasaan Buruk yang Bikin Masa Tua Gampang Sakit
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Kebiasaan buruk di masa muda tanpa disadari bakal bikin masalah saat masa tua tiba.
Sayangnya, banyak dari anak muda tanpa sadar terus melakukan kebiasaan buruk yang berdampak pada kesehatan di usia lanjut.
Advertisement
Seperti dikutip dari ConsumerReports.org, Kamis (7/11/2024), pola makan yang tidak sehat hingga kurangnya aktivitas fisik dapat menjadi faktor penyakit masa tua. Penyakit-penyakit ini juga beragam mulai dari diabetes, jantung, gangguan sendi dan lainnya.
Seiring waktu, hal-hal kecil yang terlihat sepele ini dapat mengakumulasi dampak besar, membuat masa tua anda penuh dengan keluhan sakit-sakitan. Penting untuk memulai gaya hidup menjadi lebih teratur sehingga tubuh dapat beregenerasi dengan baik dan menghindari penyakit di masa tua.
Simak lima kebiasaan buruk yang dapat membuat seseorang lebih rentan mengalami berbagai masalah kesehatan di masa tua:
Kurang Berolahraga
Kebiasaan malas bergerak atau tidak cukup berolahraga dapat mempercepat penuaan dan meningkatkan risiko penyakit kronis seperti diabetes, obesitas, dan penyakit jantung. Aktivitas fisik yang teratur sangat penting untuk menjaga kekuatan otot, kesehatan jantung, dan fleksibilitas sendi hingga usia lanjut.
Luangkan waktu 30-60 menit sehari untuk aktif bergerak, kegiatan berolahraga juga mengeluarkan keringat dan menjadi momen detoksifikasi tubuh.
Pola Makan Tidak Sehat
Mengonsumsi makanan tinggi lemak jenuh, gula, dan garam dalam jangka panjang dapat menyebabkan masalah seperti hipertensi, kolesterol tinggi, dan obesitas. Kurangnya asupan buah dan sayur juga dapat memperburuk kesehatan.
Diet seimbang dan nutrisi yang cukup sangat penting untuk mencegah penyakit degeneratif. Lakukan pembatasan makanan pada produk cepat saji untuk menghindari kelebihan kandungan gula, garam, dan minyak.
Merokok dan Alkohol
Merokok telah lama dikaitkan dengan berbagai penyakit serius, termasuk menjadi faktor utama kanker, penyakit paru-paru, dan gangguan jantung. Efek dari merokok bisa bertahan dan memperparah kesehatan bahkan setelah kebiasaan ini dihentikan, sehingga sangat berisiko di masa tua. merokok juga dikaitkan dengan risiko demensia 30 hingga 40 persen lebih tinggi.
Sedangkan alkohol memiliki dampak negatif yang signifikan pada memori, dan beberapa penelitian pendahuluan menunjukkan bahwa alkohol bahkan dapat mempercepat proses penuaan. Tidak hanya itu mengkonsumsi alkohol juga dikatakan dapat meningkatkan resiko terkena kanker.
"Alkohol apa pun meningkatkan risiko kanker dan penyakit lainnya," kata Jean-Pierre Raufman, MD, kepala gastroenterologi di University of Maryland Medical System di Baltimore.
BACA JUGA: Menikmati Makan Sehat Tanpa Garam Berlebih, Ini Caranya
Kurang Tidur
Kualitas tidur yang buruk secara konsisten dapat meningkatkan risiko gangguan kesehatan seperti hipertensi, gangguan metabolisme, dan penurunan fungsi kognitif. Padahal tidur yang cukup dibawah jam 11 membantu regenerasi tubuh dan menjaga keseimbangan hormon yang penting untuk kesehatan jangka panjang.
Kurang tidur juga meningkatkan risiko diabetes tipe 2, walaupun seiring bertambahnya usia, kebiasaan tidur tujuh jam menjadi hal yang sulit. Konsultasikan waktu tidur kepada dokter, dan jangan gunakan obat tidur dengan sembarangan.
Stres Kronis
Stres yang tidak dikelola dengan baik dapat memicu berbagai kondisi seperti hipertensi, gangguan jantung, dan gangguan mental. Stres juga mempercepat penuaan sel dan berpengaruh pada kesehatan otak. Teknik relaksasi dan manajemen stres, seperti meditasi atau olahraga, dapat membantu mengurangi dampak buruknya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Terima Arahan Presiden dalam Rapat Kabinet Paripurna, Menteri Nusron Diminta Concern Menata Ulang Tanah Negara
Advertisement
Minat Berwisata Milenial dan Gen Z Agak Lain, Cenderung Suka Wilayah Terpencil
Advertisement
Berita Populer
- Sejumlah Investor Swasta Tertarik Agrowisata Bukit Dermo, Pemkab Bantul Akan Tawarkan Kerja Sama Operasional
- Tekan Kasus Pernikahan Dini, Kantor Kemenag Bantul Berikan Edukasi Kepada Pelajar
- Kraton Buka Suara Terkait Gugatannya ke PT. KAI Soal Kepemilikan Lahan
- Terkendala Penolakan, Dinkes Jogja Masih Swepping Imunisasi JE
- Disdikpora Bantul Minta Siswa yang Terkena Gondongan Tidak Masuk Sekolah
Advertisement
Advertisement