Advertisement
Sinopsis Film Ben & Jody yang Bakal Tayang 27 Januari Nanti

Advertisement
Harianjogja.com, SOLO - Visinema Pictures merilis trailer film aksi pertama mereka, Ben & Jody pada Rabu (5/1/2022) kemarin. Film yang dibintangi oleh Rio Dewanto dan Chicco Jerikho itu adalah pengembangan cerita dari film Filosofi Kopi. Sinopsis film itu tentang perlawanan petani.
Kali ini, kisah berfokus pada Ben. Seusai keluar dari Filosofi Kopi, Ben memutuskan untuk tinggal di kampung halamannya.
Advertisement
Di sana, ia cukup vokal dalam membela kelompok petani yang lahannya diserobot oleh perusahaan besar.
Seiring dengan itu, Jody diketahui tengah mempersiapkan konsep baru untuk kafenya. Namun, jelang acara pembukaan, Ben yang seharusnya hadir justru menghilang.
Tak ingin tinggal diam, Jody akhirnya mencari sahabatnya itu. Lalu tak disangka, ia mendapati bahwa Ben tengah dalam situasi genting karena harus berhadapan dengan sekelompok pembalak liar yang dipimpin Tubir.
"Kali ini, kedua karakter yang diperankan Chicco Jerikho sebagai Ben dan Rio Dewanto sebagai Jody, akan berhadapan dengan situasi antara hidup dan mati yang tak pernah mereka bayangkan sebelumnya," kata sutradara Angga Dwimas Sasongko, Jumat (7/1/2022).
Oleh karena itu, berbeda dari film terdahulunya, Ben & Jody akan lebih banyak menampilkan adegan laga. Tak hanya perkelahian, adegan tembak-tembakan pun turut diperlihatkan.
“Ben & Jody adalah film yang saya berani bilang, akan sangat seru dan terasa action-nya ketika disaksikan di bioskop. Bisa dilihat dari berbagai adegan aksi mulai dari tembak-tembakan hingga car chase,” kata produser Cristian Imanuell.
Lepas dari itu, selain Chicco dan Rio, film ini pun menghadirkan Hana Malasan, Aghniny Haque, Yayan Ruhian, Muzakki Ramdhan, dan Luna Maya.
Penasaran dengan bagaimana akhir ceritanya? Jangan lupa saksikan di bioskop pada 27 Januari 2022 besok.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

KPK Sebut Nomor Ponsel Hasto Kristiyanto Ternyata Bernama Sri Rejeki Hastomo, Ini Komentarnya
Advertisement

Jembatan Kaca Seruni Point Perkuat Daya Tarik Wisata di Kawasan Bromo
Advertisement
Berita Populer
- Optimalkan Pengelolaan Sampah, Kelurahan Mergangsan Jogja Gelar Monev
- Soal Potensi Kemitraan MBG dengan Yayasan Bill Gates, Begini Penjelasan Kepala BGN
- Terkait Kebocoran Soal ASPD, Disdikpora DIY Beberkan Sejumlah Fakta Baru
- Terjerat Kasus Kekerasan Seksual, Guru Besar Farmasi UGM Jalani Pemeriksaan Disiplin Kepegawaian
- Puluhan Warga Jadi Korban Penipuan Aktivasi Identitas Kependudukan Digital
Advertisement