Beredar Undangan Pernikahan Nella Kharisma dan Dory Harsa, Benarkah?
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA - Pedangdut Nella Kharisma dan penabuh kendang Dory Harsa memang tak segan-segan mengumbar kemesraan kendati status keduanya masih menjadi tanda tanya masyarakat. Dikabarkan dekat dan menjalin asmara, kini keduanya diisukan menikah.
Hal tersebut lantaran beredarnya surat undangan pernikahan yang menuliskan nama keduanya. Undangan bernuansa hijau dan dedaunan itu tampak tertulis ‘Holy Matrymony of Nella Kharisma & Dory Harsa’.
Advertisement
Undangan yang viral tersebut diunggah di akun gosip @nenk_gosip. Unggahan tersebut menyebut bahwa keduanya menjalani pemberkatan di Gereja Kristen Jawa (GKJW) di Grand Panglima Polim, Kediri, Jawa Timur, Sabtu (15/8/2020) kemarin.
Baca Juga: Lucunya Nia Ramadhani Belajar Bahasa Jawa
Ramai dikabarkan menikah, Nella dan Dory tampak tak menggubris kabar bahagia itu.
Dari Instagramnya masing-masing, keduanya tak membenarkan maupun membantah kabar itu. Dory Harsa bahkan tengah berada di salah satu studio musik di Solobaru.
Seperti diketahui, hubungan Nella Kharisma dan Dory Harsa santer beredar setelah single duet mereka ‘Banyu Moto’ dirilis.
Baca Juga: Nasihat Mulan Jameela tentang Pernikahan untuk Al Ghazali
Diisukan dekat, keduanya bahkan tak malu-malu lagi mengumbar kemesraan di media sosial. Tak hanya itu, Dory dan Nella pun sering berbalas komentar mesra di Instagram.
“Saya dari Solo, kota yang nantinya akan kamu tinggali,” tulis Dory Harsa di salah satu postingan Nella Kharisma. Pedangdut itu pun kemudian mengaminkan hal tersebut.
“Aamiin,” tulis Nella disertai emotikon love.
Berita ini sudah tayang di INews.id dengan judul "Viral Undangan Nikah Nella Kharisma dan Dory Harsa".
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : INews.id
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Otak Kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang Bakal Diringkus Polri
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal SIM Keliling Ditlantas Polda DIY Hari Jumat 22 November 2024: Di Kantor Kelurahan Godean
- Jadwal Terbaru Kereta Bandara YIA dari Stasiun Tugu Jumat 22 November 2024, Harga Tiket Rp20 Ribu
- Jadwal dan Tarif Tiket Bus Damri Titik Nol Malioboro Jogja ke Pantai Baron Gunungkidul Jumat 22 November 2024
- Jadwal dan Lokasi Bus SIM Keliling Kota Jogja Jumat 22 November 2024
- Prakiraan Cuaca BMKG Jumat 22 November 2024: DIY Hujan Ringan Siang hingga Malam
Advertisement
Advertisement