Advertisement
Catat! Ini Rangkaian Konser d Februari 2025
![Catat! Ini Rangkaian Konser d Februari 2025](https://img.harianjogja.com/posts/2025/02/10/1203398/foto-ilustrasi-konser.jpg)
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Di bulan penuh cinta, mari merayakan kebersamaan dengan menikmati alunan nada. Sepanjang Februari 2025, terhampar banyak konser di Jogja.
Baru saja memasuki 1 Februari 2025, masyarakat Jogja sudah tersaji konser musik. Tajuknya Mentalita Fest 2025 yang berlangsung di Stadion Kridosono, Kota Jogja. Terdapat 15 line-up musisi papan atas dengan genre yang beragam.
Advertisement
Beberapanya seperti Superman is Dead, Morfem, Rebellion Rose, hingga DPMB X Serigala Malam. Adapula sejumlah grup band indie seperti Ngatmobilung, The Cloves and The Tobacco, Dongker, dan Over Distorsion. Ribuan penonton memadati area depan panggung sembari mendengarkan lagu-lagu dari band idola mereka.
Masih ada rangkaian konser di Jogja sepanjang Februari 2025 ini. Setiap festival memiliki kekhasan tersendiri pada genre band-nya. Sehingga masyarakat Jogja tinggal pilih yang sesuai selera. Berikut tiga di antaranya.
SR12 Fest Explorasa
Area Prambanan memang cocok untuk berpadu dengan musik. Hal ini pula yang bisa kita dapatkan dalam SR12 Fest Explorasa. Konser dalam rangka memperingati perjalanan sembilan tahun produk skincare SR12 berlangsung pada Sabtu, 8 Februari 2025.
Penonton akan bertubi-tubi mendengarkan lagu-lagu dari pukul 13.00 hingga 23.30 WIB. Para musisi dan band yang akan tampil di antaranya Dewa 19 feat Virzha, Sal Priadi, Kunto Aji, Nella Kharisma, Hunian, Mitty, NDX A.K.A, dan Ndarboy Genk.
Harga tiket konser kategori reguler senilai Rp275.000. Harga tersebut sudah termasuk tiket masuk area Candi Prambanan.
Diraya Festival
Secara bahasa, Diraya berarti ‘dirayakan atau merayakan’. Sesuai dengan namanya, festival ini merupakan rangkaian yang dibuat untuk merayakan inovasi, kreativitas, dan kolaborasi antara ekonomi, teknologi, dan budaya. Diraya Festival merupakan inisiasi dari Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Ahmad Dahlan Jogja.
Para musisi yang akan memeriahkan festival yaitu Lomba Sihir, Flow Fist, dan Eleventwelfth. Mereka akan menyapa para penggemarnya di Mandala Krida Parking LOT, Jogja. Diraya Festival berlangsung pada 14 Februari 2025.
Acara berlangsung dari pukul 16.00 hingga 23.00 WIB. Harga tiket reguler sekitar Rp100.000.
Merona Fest
Konon, band Sheila on 7 itu jarang manggung. Nah, inilah kesempatan para Sheila Gank, atau penggemar Sheila on 7, untuk merayakan bersama bulan yang penuh cinta ini. Sheila on 7 akan tampil dalam festival musik bertajuk Merona 2025.
Mengusung tema Infinite Happines, tidak hanya Sheila on 7 saja yang tampil. Ada pula band lain seperti Adhitia Sofyan, Perunggu, Good Morning Everyone, Project Pop, dan Nasida Ria. Merona akan berlangsung di Stadion Kridosono, Jogja pada 15 Februari 2025. Harga tiket regulernya sekitar Rp375.000.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
![alt](https://img.harianjogja.com/posts/2025/02/10/1203756/kepala-daerah-antara.jpg)
Retret Kepala Daerah Dipastikan Tak Pakai Pembicara Luar Negeri
Advertisement
![alt](https://img.harianjogja.com/posts/2025/01/27/1202297/liburan-garut.jpg)
Liburan ke Garut, Ini Lima Tempat Wisata Alam Tersembunyi yang Layak Dinikmati
Advertisement
Berita Populer
- Pelari Menikmati Serunya Rute Ikonik Lereng Merapi
- Jadwal Terbaru KRL Jogja-Solo Senin 10 Februari 2025, Berangkat dari Stasiun Tugu, Lempuyangan dan Maguwo
- Jadwal Terbaru Kereta Bandara Xpress Senin 10 Februari 2025, Berangkat dari Stasiun Tugu, Wates dan YIA
- Jadwal SIM Keliling Ditlantas Polda DIY Senin 10 Februari 2025
- Jadwal Terbaru Bus Damri dari Bandara YIA Kulonprogo ke Jogja Senin 10 Februari 2025
Advertisement
Advertisement