Advertisement

Promo November

7 Model Rambut Pria Pendek yang Keren, Dijamin Semakin Tampan

Tri Indah Lestari (ST22)
Sabtu, 04 Maret 2023 - 19:47 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
7 Model Rambut Pria Pendek yang Keren, Dijamin Semakin Tampan Model rambut pria quiff (kiri) dan crew cut (kanan) . (Bisnis)

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Potongan atau model rambut pria pendek ternyata banyak jenisnya. Apalagi belakangan ini model rambut pria pendek lebih banyak diminati dan memiliki banyak variasi dibandingkan sebelumnya.

Sepertinya era potongan yang lebih panjang dan berantakan akan semakin diminati.  

Advertisement

Bahkan, saat ini model rambut pria yang memiliki kesan profesional dan bersih sudah menjadi sangat populer di kalangan pria muda, remaja dan anak laki-laki di seluruh dunia. 

Berikut ini adalah beberapa model rambut pria pendek yang sudah dilansir dari berbagai sumber:

1. High and tight cut

Model rambut pria pendek yang pertama ada high and tight cut. Potongan rambut ini cukup populer di kalangan Angkatan Laut Amerika kadang disebut juga dengan potongan high regulation. Untuk mendapatkan potongan ini, kamu perlu memotong bagian belakang dan samping dengan sangat rapi dan hampir habis.

Baca juga: Benarkah Leher Tengeng alias Leher Kaku karena Salah Bantal?

2. Crop cut

Crop Cut ialah potongan rambut undercut yang dipadukan dengan potongan bowl cut. Model ini cocok untuk kamu yang senang bereksperimen. Potongan poni yang dibuat seperti mangkuk ini benar-benar akan memangkas sisi bagian samping ke bawah dan hanya menyisakan rambut bagian atas.  

3. Crew cut

Berikutnya ada potongan crew cut yang memiliki dua versi yaitu versi Eropa dan versi Amerika. Versi Eropa biasa dikenal dengan keseragaman panjang rambut pada bagian kepala dan biasanya panjang rambut tidak melebihi 1,5 sentimeter. Sedangkan crew cut ala Amerika membuat rambut bagian samping dan belakang menjadi lebih tipis, sementara bagian atasnya tetap dibiarkan panjang hingga 2 sentimeter.

4. Edgar haircut

Model rambut ini memiliki ciri khas dengan sisi samping yang dipangkas namun tak terlalu tipis. Edgar haircut sangat cocok untuk kamu yang bertipe wajah lonjong, oval, dan runcing.  

5. Short spiky hair

Model rambut ini sempat populer di kalangan pria ketika masuk ke era 90-an. Ciri khas model rambut ini yaitu bagian sampingnya dicukur pendek, lalu bagian atas dan depan dibentuk hingga terlihat runcing, tapi tidak setajam rambut mohawk.

6. Comb over

Model ini sangat cocok bagi kamu yang memiliki rambut yang lurus serta tipis dan sangat cocok untuk kamu yang masih sekolah. Potongan model rambut yang sederhana di pinggir, tentunya kamu akan mendapatkan kesan fresh.  

7. Quiff

Model rambut pria pendek yang terakhir yaitu Quiff. Potongan model ini bagian tengahnya lebih mencuat ke atas atau bisa juga ke belakang. Namun, jika kamu memutuskan untuk menggunakan model potongan rambut ini, kamu harus menyiapkan waktu yang cukup banyak agar bisa menata rambut dengan rapi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Anies Baswedan Diprediksi Mampu Dongkrak Elektabilitas Pramono Anung-Rano Karno

News
| Kamis, 21 November 2024, 23:37 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement