Advertisement

Youtuber Ini Beli 20 Robot Penyedot Debu Murah 60 Ribuan, Begini Hasilnya..

Lajeng Padmaratri
Minggu, 08 Januari 2023 - 23:57 WIB
Lajeng Padmaratri
Youtuber Ini Beli 20 Robot Penyedot Debu Murah 60 Ribuan, Begini Hasilnya.. Konten viral Youtuber Shanghai beli 20 vacuum cleaner murah. / Oddity Central

Advertisement

Harianjogja.com, SHANGHAI—Seringkali barang murah di internet menggoda kita untuk membelinya. Hal ini rupanya juga dilakukan salah seorang Youtuber di China yang membeli puluhan penyedot debu murah meskipun tidak begitu yakin dengan kualitasnya.

Melansir Oddity Central, seorang pria Cina yang baru-baru ini membeli 20 penyedot debu robot secara online dengan harga yang luar biasa murah dan mendokumentasikannya dalam sebuah vlog di Youtube.

Advertisement

Harga rata-rata penyedot debu robot yang layak dan canggih di China adalah sekitar 1.000 yuan atau setara dengan Rp2,2 juta. Jadi, ketika ada penyedot debu dengan harga 27 yuan atau setara Rp62 ribu saja, maka seharusnya sudah bisa dibayangkan kualitasnya tidak akan begitu bagus.

Namun, pria itu tetap membeli 20 robot penyedot debu murah itu hanya untuk bersenang-senang. Ia pun mendapatkan banyak perhatian warganet berkat konten review robot penyedot debu yang viral itu.

Dalam videonya, pertama-tama Youtuber itu membuka kotak salah satu robot vacuum cleaner yan sangat murah itu dan mencoba mengujinya di mejanya dengan menyedot beberapa lembar kertas. Hasilnya tidak mengesankan. Robot itu tidak hanya tidak bisa menyedot salah satu dari lusinan kertas, tetapi juga jatuh dari meja.

Kemudian, lelaki itu mencoba tes yang lebih aman, menempatkan penyedot debu di dalam kotak karton besar dengan beberapa tisu sobek untuk dibersihkan. Rupanya, perangkat terus macet di sudut dan tidak banyak menyedot debu. Apapun berhasil dihilangkannya tersangkut di sikat yang berputar daripada disedot.

Ia pun menyimpulkan bahwa robot penyedot debu murah miliknya tidak lebih dari mainan. Namun, ia tak habis cara untuk bersenang-senang. Sebab, dia kemudian memutuskan untuk melepaskan semuanya di rumahnya pada saat yang sama, yang ternyata aksi puluhan robot itu setidaknya terlihat cukup keren.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Oddity Central

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

UU DKJ Disahkan, Sebentar Lagi Jakarta Bakal Melepas Status Ibu Kota

News
| Kamis, 28 Maret 2024, 19:37 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement