Advertisement
Debut di Hollywood, Park Seo Joon Bakal Main di The Marvel, Ini Perannya

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA — Avengers Phase 4 akan segera berakhir yang ditandai dengan film Black Panther: Wakanda Forever yang akan tayang di berbagai bioskop seluruh dunia. Memasuki Avengers Phase 5 kelanjutan kisah Captain Marvel akan dikisahkan melalui film The Marvel.
Artis Korea Selatan, Park Seo Joon bakal ikut ambil bagian dalam film itu bersama Brie Larson, Teyonah Parris, Iman Vellani, Samuel L Jackson, dan sejumlah artis lain akan mewarnai film yang dikabarkan tayang pada 28 Juli 2023 mendatang.
Advertisement
Debut Hollywood Park Seo Joon ini telah diketahui sejak tahun lalu di mana Awesome ENT selaku agensinya mengonfirmasi kepergian Seo Joon ke Amerika Serikat untuk untuk syuting film The Marvel pada September 2021 lalu.
BACA JUGA: Denny Caknan & Happy Asmara Putus, Hubungan Kandas Setelah 3 Tahun Bersama
Hanya saja hingga sekarang Marvel secara resmi belum membeberkan peran Park Seo Joon. Para fan menduga artis berusia 33 tahun itu akan memerankan karakter Amadeus Cho seorang pahlawan, Korea-Amerika.
Amadeus Cho merupakan anak dari Helen Cho yang muncul di Avengers: Age of Ultron diperankan oleh aktris asal Korea Selatan pertama di Marvel Cinematics Universe (MCU) yakni Kim Soo Hyun. Sedangkan Aktor kedua ialah Ma Dong Seok yang muncul di Eternals sebagai Gilgamesh.
Selain The Marvels, beberapa film lain yang akan tayang pada 2023 adalah Ant-Man and the Wasp: Quantumania yang rilis pada 17 Februari 2023 hingga Guardians of the Galaxy Vol. 3 pada 5 Mei 2023.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Luas Tanam Jagung di Bantul Ditarget Capai 5.196 Hektare pada 2025
- Prosesi Jalan Salib Jumat Agung di GKJ Gondokusuman Tampilkan Budaya Jawa
- Jadwal KRL Jogja Solo Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Berangkat dari Stasiun Lempuyangan hingga Purwosari
- Jadwal Terbaru KRL Solo Jogja Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Berangkat dari Stasiun Jebres Solo hingga Tugu Jogja
- Jadwal KA Prameks Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, dari Stasiun Tugu Jogja hingga Kutoarjo Purworejo
Advertisement