Advertisement
Viral! Kepala Kantor Cabang BCA Jemput Kucing Pakai Mobil

Advertisement
Harianjogja, JAKARTA - Pelayanan yang diberikan kantor cabang PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) kembali menuai perhatian warganet. Kali ini gara-gara kucing.
Jika dahulu satpam BCA yang mendapat sorotan karena pelayanannya yang ramah kepada siapapun, kali ini giliran kepala kantor cabang BCA, yang tidak diketahui namanya, yang menjadi sorotan karena menjemput seekor kucing dengan menggunakan mobil.
Advertisement
Sebuah akun twitter @lulalen menceritakan kronologi mengenai penjemputan kucing tersebut. Awalnya adik @lulalen kerap melewati kantor cabang BCA. Di sana terdapat seekor kucing yang biasa tiduran di motor atau 'mangkal' di kantor BCA.
Pada suatu hari, kepala kantor BCA tersebut meminta kepada satpam untuk mengusir kucing yang biasa ‘mangkal’ di kantor BCA. Setelah diusir, tidak lama berselang ada nasabah, yang diklaim pencinta kucing, bertanya kepada satpam mengenai keberadaan kucing tersebut.
Baca juga: Viral Wisatawan Makan di Angkringan Jogja Dipukul Pengamen, Ini Langkah Pemkot
“Pas [nasabah] tahu kucingnya diusir, nasabahnya sedih. Nanya diusir siapa,” tulis @lulalen dalam akunnya dikutip, Senin (22/8).
@lulalen melanjutkan setelah satpam yang mengetahui nasabah BCA itu sedih, satpam melaporkan kepada kepala kantor cabang tersebut.
We all know BCA has a good customer service, but this one is really extra (& funny) ????
— Valencia (@lulalen) August 20, 2022
JadI adek gue kerja di BCA. Di kantor cabang adek gue tuh ada kucing suka nongkrong. Biasa deh mangkal depan kantor, atau tidur di motor yang parkir.
Tidak ingin melihat nasabah bersedih, tidak lama berselang kepala kantor cabang mencari keberadaan kucing yang diusir itu.
Kepala kantor cabang akhirnya menemukan keberadaan kucing 1 kilometer dari kantor dan dibawa kembali ke kantor cabang dengan menggunakan mobil.
“We all know BCA has a good customer service, but this one is really extra (& funny)” tulis @lulalen dalam akunnya.
@lulalen memberitahu bahwa nasabah yang bersedih tersebut bukan nasabah prioritas. BCA memberikan layanan yang sama kepada seluruh nasabahnya.
Hingga Senin (22/8/2022) pukul 11.56 WIB, postingan tersebut telah diretweet sebanyak 22.000 kali dan di like 86.000 pengguna dengan 3.740 kutipan tweet.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com, Twitter
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

TNI Selidiki Masuknya Warga Sipil ke Lokasi Peledakan Amunisi TNI AD
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- 5 Warga Sleman Gagal Berangkat Haji di 2025, Ini Penyebabnya
- Pungutan Liar oleh Petugas Rutan Kelas II A Jogja, Kepala Kanwil Ditjenpas DIY: Pelaku Ditindak Tegas
- Libur Panjang, Okupansi Hotel di Bantul Mencapai hingga 100 Persen
- Baciro Kini Jadi Kelurahan Hijau di Jogja karena Berhasil Mengelola Sampah dengan Baik
- Ratusan Remaja Diusulkan Dinsos Bantul untuk Masuk Sekolah Rakyat Setingkat SMA
Advertisement