Advertisement

Bersiaplah, Dragon Ball Akan Kembali dengan Film Baru

Sirojul Khafid
Kamis, 16 Juni 2022 - 07:47 WIB
Sirojul Khafid
Bersiaplah, Dragon Ball Akan Kembali dengan Film Baru Dragon Ball - Instagram Dragon Ball

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Anime Dragon Ball akan kembali menyapa penonton melalui film terbarunya, Dragon Ball Super: Super Hero. Menurut Crunchyroll dan Toei Animation dari Sony, penayangan awal franchise anime blockbuster ini akan berlangsung di Amerika Utara pada 19 Agustus. Ada lebih dari 2.300 bioskop, termasuk di bioskop Imax tertentu, yang akan menayangkan anime asal Jepang ini.

Setelah penayangan di Amerika Utara dimulai, anime ini akan menyapa penonton di berbagai negara sepanjang Agustus dan September. Sony Pictures Entertainment menjadi pihak distributor. Belum ada detail tanggal tayang di setiap negara.

Advertisement

Dragon Ball Super: Super Hero bercerita tentang kelahiran kembali Tentara Pita Merah. Dahulu, tentara ini pernah dihancurkan oleh Son Goku. Seseorang meneruskan semangat Tentara Pita Merah, dengan menciptakan Android terbaik dengan nama Gamma 1 dan Gamma 2.

BACA JUGA: Lady Gaga Berpotensi Memerankan Harley Quinn

Kedua Android ini menyebut diri mereka Pahlawan Super. Pada suatu waktu, mereka mulai menyerang Piccolo dan Gohan. Belum jelas tujuan Tentara Pita Merah versi Baru ini. Namun apabila keadaan ini terus dibiarkan, kehancuran tentu akan menanti.

Dragon Ball Super: Super Hero berada dalam naungan sutradara Tetsuro Kodama. Film kali ini juga mendapat partisipasi penuh dari pencipta asli Dragon Ball, Akira Toriyama. Sekilas melihat ke belakang, Akira memulai debutnya menciptakan Dragon Ball di Jepang pada tahun 1984. Sejauh ini, sudah lebih dari 260 juta kopi komik Dragon Ball terjual di seluruh dunia. Semesta Dragon Ball sudah melahirkan sejumlah adaptasi yang mencakup animasi TV, film, game, dan merchandise.

BACA JUGA: Go Internasional, Satria Dewa: Gatotkaca Akan Tayang di Bioskop Malaysia dan AS

Selain Dragon Ball terbaru, sebelumnya dalam franchise Dragon Ball Super cukup sukses. Dragon Ball Super 2018: Broly misalnya. Dengan biaya produksi 8,5 juta dollar Amerika Serikat, mereka bisa menghasilkan 30 juta dollar di Amerika Utara dan lebih dari 120 juta dolar di seluruh dunia.

Sepertinya pasar penonton anime memang masih bagus. Bahkan meski terdapat tantangan pandemi Covid-19, Demon Slayer the Movie bisa menghasilkan 48 juta dollar di Amerika Utara, 365 juta dollar di Jepang dan 504 juta dolar di seluruh dunia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Patahan Pemicu Gempa Membentang dari Jawa Tengah hingga Jawa Timur, BRIN: Di Dekat Kota-Kota Besar

News
| Kamis, 28 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement