Advertisement
Pernikahan Atta-Aurel Usung Gaya Jawa, Padang, dan Internasional
Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar. - Ist/instagram @attahalilintar
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Atta Halilintar sudah mengungkap konsep yang akan diusung di pernikahannya dengan Aurel Hermansyah.
"Nggak yang ribet-ribet sih. Yang penting resepsi ada Jawa, Padang, internasional," ungkap Atta Halilintar saat ditemui wartawan di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (11/2/2021).
Advertisement
Mendengar itu, Aurel Hermansyah segera menimpali. Dia bilang akad akan mengenakan adat Jawa.
"Nggak kamu salah. Kalau akadnya Jawa. Tapi nanti resepsi dan lain-lain. Atta kan dari Padang jadi nanti ada padang. Dia mau ada internasionalnya, dia ada request ada satu acara aku pakai hijab," jelas Aurel Hermansyah.
"Dari keluarga aku juga Bunda mau bikin acara juga tapi Internasional," sambungnya lagi.
Atta Halilintar sendiri mengaku semuanya diatur Aurel Hermansyah. Yang pasti bisa menyelipkan budaya masing-masing.
"Konsep acara aja aku nggak tahu. Tapi kita baru mutusinnya hari ini. Tapi pretelan-pretelan dia [Aurel] yang urus. Tapi aku nitip biar memenangkan segala pihak," tutur Atta Halilintar.
"Bundanya mau Jawa, pernikahan pertamanya di muslim Internasional yang mau aku, di tengahnya ada Padang, ini Padang menghargai ibu aku orang padang, acara ketiganya bunda dengan adat jawa," imbuhnya lagi.
Selebihnya Atta Halilintar membantah pernikahannya bakal digelar tiga hari berturut.
"Beda hari capek juga. Banyak harinya. Bukan tiga hari berturut-turut. Berbeda karena pandemi jadi tamunya harus dipisah-pisah," jelas Atta Halilintar.
Aurel Hermansyah membenarkan. Dia menjamin acaranya nanti dihelat sesuai protokol kesehatan yang berlaku.
"Kita mau bikin acara yang juga mematuhi protokol kesehatan. Jadi kita nggak mau. Soalnya tamunya pasti banyak, dari temen aku, Atta, dari temen orangtua kita," ungkap Aurel Hermansyah.
"Cuma karena pandemi ekspetasinya banyak jadi sebisanya aja yang penting acara dreamnya kuta bisa terlaksana," tambahnya.
Sayang sampai saat ini Aurel Hermansyah belum tahu berapa tamu yang akan diundang.
"Belum tahu sih karena InsyaAllah di semoga di Mei sudah menurun sehingga kita bakal mengundang banyak tamu," katanya.
Seperti diketahui, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah berniat menikah pada 21 Maret 2021. Di momen itu, mereka baru akan menggelar ijab kabul.
Sedangkan resepsi baru akan dihelat setelah lebaran Idulfitri.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
5 Air Terjun Terindah dari Jawa hingga Sumatra, Pesonanya Bikin Takjub
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal SIM Keliling Gunungkidul Jumat-Sabtu November 2025
- Catat, SPPG di Gunungkidul Berkomitmen Patuhi Aturan dari BGN
- PLN Resmikan SPKLU Center Pertama dan terbesar di Yogyakarta
- Jadwal DAMRI Jogja ke YIA Kulonprogo Jumat November 2025
- Musda IX Kadin DIY 2025 Berusaha Memastikan Ketangguhan Ekonomi Lokal
Advertisement
Advertisement




