Advertisement
Laudya Cynthia Bella Tegur Akun Instagram yang Gunakan Nama dan Identitasnya

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Aktris Laudya Cyntia Bella mengumumkan banyak akun instagram mirip namanya yang bermaksud memalsukan akun instagramnya. Ia pun menegur akun-akun tersebut. Sekalipun sudah memiliki akun Instagram yang terverifikasi, ternyata masih banyak yang salah menduga soal akun Instagram asli milik Laudya.
Beberapa akun palsu yang mirip dengan nama akun Laudya tampak di Instagram, yang tujuannya belum diketahui secara pasti. Menanggapi hal ini, Laudya tidak ingin tinggal diam. Dia secara tegas menegur para pembuat akun yang mengatasnamakan dirinya untuk kepentingan pribadi.
Advertisement
Dalam unggahan Instagram Storiesnya @laudyacynthiabella, dia menyampaikan keberatannya. Dia menulis:
"Assalamualaikum..Bagi yang merasa membuat account Instagram dengan menggunakan foto dan nama saya, saya mohon dengan hormat, tolong jangan menggunakannya untuk kepentingan pribadi, seperti menerima endorsement. Semoga Allah melembutkan hati kalian untuk selalu berbuat baik dan tidak merugikan orang lain. Supaya rezeqi yang diterima lebih berkah,"
Sebelumnya dia juga mengunggah tangkapan layar yang memuat foto akun palsu yang mengatasnamakan dirinya seperti @laudyacyntihabella dan @laudyacynthiabella_lcb.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Iran Isyaratkan Bersedia Negosiasi Nuklir Jika AS Tidak Lagi Menyerang
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Liburan Sekolah, Desa Wisata Bisa Menjadi Tujuan Alternatif Berwisata di Gunungkidul
- Kerja Sama Pemda DIY-BSSN Ditingkatkan untuk Keamanan Siber
- Perekrutan Guru dan Tenaga Kependidikan Sekolah Rakyat Harus Sesuai Domisili
- Perpustakaan Kota Jogja Kini Buka hingga Malam Hari, Ini Jadwalnya
- Kementerian ATR/BPN Bantah Isu 2026 Tanah Tak Bersertifikat Diambil Negara, Dirjen PHPT: Itu Tidak Benar
Advertisement
Advertisement