Advertisement

Promo November

Inilah Doa Menyambut Kepulangan Jemaah Haji ke Tanah Air

Lajeng Padmaratri
Sabtu, 29 Juni 2024 - 17:47 WIB
Lajeng Padmaratri
Inilah Doa Menyambut Kepulangan Jemaah Haji ke Tanah Air Memanjatkan doa - Ilustrasi - Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Jemaah haji dari Indonesia sudah mulai dipulangkan secara bertahap sesuai kloter masing-masing. 

Saat ini, pelaksanaan ibadah haji 1445 H/ 2024 sudah berakhir. Keluarga yang di rumah bisa mempersiapkan doa menyambut kepulangan jemaah haji ke Tanah Air.

Advertisement

Rukun Islam kelima ini dilaksanakan dalam waktu cukup lama dengan penuh suka cita. Sebagai wujud rasa syukur, kita dianjurkan untuk mendoakan jemaah haji yang sudah kembali usai menunaikan ibadah haji. 

Dikutip dari laman NU Online, berikut ini lafal doa dalam menyambut jemaah yang pulang haji.

Adapun doa menyambut jemaah haji ini pernah dibaca Rasulullah SAW, yaitu:

قَبَّلَ اللهُ حَجَّكَ، وَغَفَرَ ذَنْبَكَ، وَأَخْلَفَ نَفَقَتَكَ 

Qabballallâhu hajjaka, wa ghafara dzanbaka, wa akhlafa nafaqataka. 

Artinya: Semoga Allah menerima ibadah hajimu, mengampuni dosamu, dan mengganti pengeluaranmu.

BACA JUGA: Ada Isu Pengalihan Tambahan Kuota Haji ke ONH Plus, Begini Tanggapan Wapres

Doa ini disebutkan secara lengkap oleh Imam An-Nawawi di Kitab Al-Azkar-nya sebagai berikut: 

روينا في كتاب ابن السني عن ابن عمر رضي الله عنهما قال: جاء غلام إلى النبي صلى الله عليه وسلم فقال: إني أريد الحج، فمشى معه رسول الله صلى الله عليه وسلم فقال: يا غلام، زودك الله التقوى، ووجهك في الخير، وكفاك الهم"، فلما رجع الغلام سلم على النبي صلى الله عليه وسلم فقال "يا غلام قبل الله حجك، وغفر ذنبك، وأخلف نفقتك

Artinya: Diriwayatkan kepada kami di Kitab Ibnu Sunni dari Ibnu Umar ra, bahwa suatu hari seorang jejaka menemui Rasulullah, “Aku ingin berhaji wahai Rasul.” Ia kemudian berjalan bersama Rasulullah. Rasul mendoakannya, “Zawwadakallâhut taqwa, wa wajjahaka fil khair, wa kafâkal hamma.” Sepulang dari haji, ia menemui Rasulullah. Rasul mendoakan, “Wahai pemuda, Qabballallâhu hajjaka, wa ghafara dzanbaka, wa akhlafa nafaqataka."

Doa berikutnya adalah:

اللَّهُمَّ اغْفِرْ لِلْحَاجِّ وَلِمَنِ اسْتَغْفَرَ لَهُ الحَاجُّ 

Allâhummaghfir lil hâjj, wa li man istaghfara lahul hâjj. 

Artinya: Ya Allah, ampunilah dosa jemaah haji ini dan dosa orang yang dimintakan ampun oleh jamaah haji ini.

BACA JUGA: Ibadah Haji 2024, 234 Jemaah Haji Indonesia Meninggal Dunia

Doa ini dikutip dari hadits riwayat Abu Hurairah ra. Riwayat ini juga disebutkan oleh Imam An-Nawawi dalam Al-Adzkar yang dikutip dari Sunan Al-Baihaqi. Menurut Imam Al-Hakim, hadits ini shahih berdasarkan syarat hadits Muslim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : NU Online

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029

News
| Jum'at, 22 November 2024, 13:47 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement