Advertisement
Prilly Masak Besar saat Lebaran
Prilly Latuconsina saat memasak. / Antara
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA-Sejumlah artis memiliki cara berbeda-beda dalam merayakan Hari Raya Idulfitri. Prilly Latuconsina masak besar demi menyambut Hari Raya Idul Fitri 2023 di rumahnya. Kesibukan Prilly di dapur satu hari sebelum Lebaran, Jumat (21/4/2023), dibagikannya di media sosial Instagram.
“Nungguin rendang matang, kalau nanti rendang matang baru bikin sayur ketupat sama opor, kalau lebaran seperti ini deh tugasku di dapur sendirian,” ujar Prilly.
Advertisement
Pemeran Gita Cinta Dari SMA itu tak lupa membagikan foto dan video menu masakan yang ia buat, seperti rendang, opor ayam, sayur ketupat, dan semur telur tahu.
Tak tanggung-tanggung, wanita kelahiran 15 Oktober 1996 itu mengolah daging sebanyak 8 kilogram untuk dijadikan rendang.
BACA JUGA
Sebagai perkiraan, 1 kilogram daging umumnya dapat dibagi menjadi sekitar 20 potong daging rendang.
“Setiap Lebaran aku bertugas di dapur buat masak. Seharian di dapur dari pagi sampai malam, capek banget tapi selalu bahagia kalo masak! Selamat lebaran ya semua,” tulis Prilly.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Polsek Depok Timur Bekuk Selebgram Penadah Motor Curian
- Pohon 10 Meter Tumbang di Kulonprogo, Jalan Sempat Macet
- Satpol PP Bantul Sita 43 Ribu Rokok Tanpa Cukai Sepanjang 2025
- Kelurahan Semaki Jogja Perkuat Pilah Sampah untuk Kurangi Beban Depo
- Tumpukan Sampah Argolubang Dua Pekan, Baru Diangkut Hari Ini
Advertisement
Advertisement





