Konser di GBK, Blackpink Kepanasan
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Saat tampil di konser "Blackpink World Tour [BORN PINK]" yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) pada Sabtu (11/3) malam, grup K-Pop yang beranggotakan Rose, Jisoo, Jennie, dan Lisa tak memungkiri bahwa udara Jakarta terasa sangat panas.
BACA JUGA: Penggemar Blackpink Minta Pengamanan Diperketat
Advertisement
"Udara Jakarta saat ini terasa panas, ya. Kami jadi butuh lebih banyak tenaga untuk tampil," kata Rose di sela-sela pertunjukan.
Sesekali, ia mengibas-ngibaskan tangan dan rambutnya, mengisyaratkan bahwa dia benar-benar merasa kepanasan.
Rose pun mengatakan ia yakin bahwa udara panas itu disebabkan oleh energi dari penggemar mereka, BLINK, yang sangat bersemangat untuk menyaksikan konser.
"Aku yakin ini berkat energi kalian, dan aku senang dengan energi kalian. Kami sangat enjoy menghabiskan waktu yang lama di sini," ujarnya.
Kemudian, Rose juga memuji BLINK yang sangat kompak dan berhasil membuat stadion menjadi seperti lautan berwarna merah muda berkat lightstick yang menyala.
Dalam konser yang dipromotori oleh iME Indonesia itu, Blackpink membawakan lagu-lagu hit mereka mulai dari "How You Like That", "Pretty Savage", "Whistle", "Don't Know What to Do", "Lovesick Girls", "Kill This Love", hingga "Pink Venom". Selain tampil sebagai grup, Rose, Jisoo, Jennie, dan Lisa juga tampil secara individu.
Dengan lagu-lagu tersebut, Blackpink sukses mengguncang GBK. Keempat member dan semua BLINK yang hadir tampak sangat menikmati pertunjukan, seolah-olah tak pernah kehabisan energi.
"Sepertinya ini adalah kerumunan yang paling besar yang menyaksikan konser kami," kata Rose.
Jennie kemudian berusaha terus membakar semangat BLINK. Ia meminta BLINK untuk berdiri dan menari. Tak lama, keempat anggota membawakan lagu "Ddu-du ddu-du", yang langsung disambut gemuruh teriakan histeris dari setiap sudut stadion.
Setelah lagu tersebut, mereka membawakan lagu "Forever Young", "Yeah Yeah Yeah", dan ditutup dengan "As If It's Your Last".
"Terima kasih!" kata seluruh anggota dalam bahasa Indonesia saat mengakhiri konser. "Sampai bertemu besok," tutup mereka.
"Blackpink World Tour [BORN PINK]" merupakan kali kedua bagi Blackpink menggelar konser tunggal di Indonesia. Sebelumnya, mereka menggelar konser "Blackpink in Your Area World Tour" di ICE BSD Tangerang pada 2019. Pada konser kali ini, mereka akan tampil dua hari yakni Sabtu (11/3) dan Minggu (12/3).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Kunjungan Presiden Prabowo Subianto ke Inggris Diharap Jadi Pembuka Pengembalian Aset HB II
- Tabrak Pengendara setelah Terabas Lampu Merah, Pemotor Alami Luka Berat
- Pemkab Siapkan Rp52,7 Miliar untuk Makan Bergizi Gratis, Defisit APBD Bantul Kian Dalam
- Heboh Kabar Pembebasan Dirinya, Mary Jane Veloso Telepon Kedubes Filipina
- Bawaslu DIY Petakan Potensi Kerawanan TPS Pilkada 2024, Listrik & Internet Kerap Jadi Kendala
Advertisement
Advertisement