Advertisement
Trending, Lempuyangan Disebut Stasiun Paling Berkesan bagi Kaum LDR-an

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Lempuyangan tiba-tiba masuk trending topic Twitter pagi ini, Jumat (3/2/2023). Setidaknya kata 'Lempuyangan' sudah dicuitkan lebih dari 1.400an kali hingga berita ini ditulis pukul 8.49 WIB.
Dari pantauan Harianjogja.com, salah satu penyebab Lempuyangan trending karena cuitan akun @briankhrisa yang menanyakan perbandingan antara Stasiun Tugu (Stasiun Yogyakarta) dengan Stasiun Lempuyangan. "Jadi, mana yang lebih banyak menyimpan kenangan? Stasiun Tugu / Stasiun Lempuyangan?"cuitnya.
Advertisement
BACA JUGA: TelkomClick 2023: Kesiapan Kerja Karyawan dalam Sukseskan Strategi Five Bold Moves di Tahun 2023
Beragam komentar bermunculan hingga membuat Lempuyangan viral. Beberapa warganet menjawab Lempuyangan menjadi saksi romantis bagi kaum LDR-an atau pacaran jarak jauh.
Berikut ini tanggapan-tanggapan mereka:
Baca juga: Seru! Ini Detail Paket Wisata Pre-Tour & Post Tour yang Ditawarkan untuk Delegasi ATF 2023
"bertemu dan berpisahpun lempuyangan menjadi saksinya," tulis @aaadena.
"Pastinya statsiun lempuyangan le setiap kali jemput aku pasti dia WA (Jam 3 an OTW tak tunggu pintu keluar timur nggih mas kayak biasa) Dan sebaliknya setiap kali mengantar aku mau mudik Indramayu dia berpesan (tiati yo mas, nek mpun dugi kampung kabari, Salam kagem bapak ibu)," jawab @Dony_Mengatakan.
"moment di stasiun Lempuyangan emang paling berkesan si, apalagi buat kaum ldr kek guee????," ungkap @tyyyy_as.
"Kalo mau ke Bandung murah naik nya disini #Lempuyangan," timpal @Aprilyani_S seraya mengunggah foto suasana di Stasiun Lempuyangan.
"Lempuyangan terus2an jadi saksi kalo aku bener2 pengen kabur dr jogja, entah buat main ke solo atau cuma sekedar pengen naik krl aja. ahhhh suka bgt ada di stasiun dan naik kereta," balas @alcelnible.
"Lempuyangan, saksi bisu perjuangan ldrku????," tulis @aiseeyou__.
"langit sore jogja di St. Lempuyangan," tulis @potreeey_ dengan membagikan video langit senja dari Stasiun Lempuyangan.
langit sore jogja di St. Lempuyangan pic.twitter.com/GIGiT3anY6
— forever sleepy (@potreeey_) January 27, 2023
Namun ada pula yang menjawab Stasiun Tugu lebih mempunyai kenangan. Akun @prettiestrl ini contohnya. "tugu, soalnya belom pernah naik or turun di lempuyangan," kata dia.
Jika berbicara seputar Lempuyangan, mengutip dari Wikipedia, Stasiun Lempuyangan adalah stasiun kereta api kelas besar tipe B yang terletak di Bausasran, Danurejan, Kota Yogyakarta. Stasiun ini berjarak sekitar 1 km di sebelah timur dari stasiun utama di kota ini, yaitu Stasiun Yogyakarta atau yang lebih dikenal dengan Stasiun Tugu.
Tidak seperti Stasiun Tugu, Stasiun Lempuyangan lebih melayani calon penumpang untuk kereta ekonomi. Tidak heran jika di sini banyak para mahasiswa yang mengantre untuk bisa naik kereta dengan harga yang lebih murah.
Itulah sekelumit kisah dari warganet seputar Stasiun Lempuyangan. Kalau kamu, apakah juga mempunyai kenangan di Stasiun Lempuyangan?
BACA JUGA: Finnet Dukung Digitalisasi Sistem Pembayaran Proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Twitter, Wikipedia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Sadis! Pelaku Begal Jalanan Serang Korban dengan Setrum Listrik
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Belasan Motor Milik Remaja Pelaku Perang Sarung Disita hingga Lebaran
- Pembinaan Rohani Kristiani di Sleman Hadirkan Damai bagi Sesama dan Alam
- Makanan dengan Kandungan Berbahaya dan Kadaluwarsa Diawasi Ketat di Sleman
- Cegah Klitih, Polda DIY Sebar Petugas di Seluruh Wilayah
- Mahfud MD Beri Tanggapi Kasus Perdagangan Orang
Advertisement
Advertisement