Advertisement

Cepat & Mudah, Ini Cara Cek Tagihan Kartu Kredit BNI lewat Ponsel

Aliftya Amarilisya
Rabu, 23 Maret 2022 - 06:47 WIB
Jumali
Cepat & Mudah, Ini Cara Cek Tagihan Kartu Kredit BNI lewat Ponsel Ilustrasi kartu kredit. - Bisnis Indonesia/Abdullah Azzam

Advertisement

Harianjogja.com, SOLO - Agar terhindar dari tagihan yang membengkak pada credit card, BNI menyediakan fitur cek tagihan kartu kredit kepada para nasabahnya. Hanya berbekal ponsel dan pulsa, setiap nasabah bisa melakukan pengecekan di mana dan kapan saja.

Namun, tak semua layanan tersebut bisa digunakan secara langsung. Pada metode SMS dan BNI e-billing, misalnya. Nasabah diharuskan untuk melakukan registrasi terlebih dahulu. Selengkapnya, berikut sejumlah cara mengecek tagihan kartu kredit BNI melalui ponsel.

Advertisement

Cara cek tagihan kartu kredit BNI via SMS

Untuk menggunakan layanan ini Anda harus melakukan registrasi melalui ATM dahulu. Caranya :
1. Kunjungi ATM BNI terdekat
2. Masukkan kartu ATM dan pilih Registrasi e-Channel
3. Pilih BNI SMS Banking
4. Masukkan nomor HP
5. Masukkan nomor PIN BNI SMS Banking sebanyak 6 digit

Apabila berhasil, struk akan keluar dari mesin ATM dan Anda bakal menerima SMS dari nomor 3346. Selanjutnya, Anda bisa melakukan cek tagihan kartu kredit dengan mengirimkan pesan ke 3346 dengan format: (VISA/MASTER/JCB) (spasi) TAG (spasi) 4 Digit Terakhir Kartu.

Namun, perlu diketahui bahwa layanan ini tidaklah gratis alias memakan pulsa. Jadi, pastikan pulsa Anda cukup ketika ingin melakukan pengecekan tagihan kartu kredit.

Cara cek tagihan kartu kredit BNI via UMB *141#

1. Buka menu Panggilan/Call di ponsel.
2. Ketik *141#, lalu ikuti instruksi selanjutnya.
3. Pilih Kartu Kredit.
4. Masukkan nomor kartu kredit BNI.

Cara cek tagihan kartu kredit BNI via BNI Call Layanan ini tersedia 24 jam.
Anda bisa menghubungi BNI Call di nomor 1500046. Sama seperti SMS Banking, saat menghubungi BNI Call, pulsa Anda akan berkurang sesuai dengan tarif yang ditentukan layanan seluler yang bersangkutan.

Cara cek tagihan kartu kredit BNI via BNI e-billing

Untuk mengakses ini, Anda harus melakukan registrasi melalui SMS, email, atau BNI Call.

Cara mendaftar BNI e-billing:

1. SMS Ketik: EBS (spasi) 16 digit nomor Kartu Kredit BNI (spasi) tanggal lahir dengan format ddmmyyyy (spasi) alamat email. Kirim ke 3346.
2. Email Tuliskan nama lengkap, 16 digit nomor kartu kredit BNI, alamat email yang ingin didaftarkan BNI e-billing, tanggal lahir dengan format ddmmyyyy. Kirim ke: [email protected]
3. Hubungi BNI Call di 1500046 Selanjutnya, secara berkala pihak BNI akan mengirimkan tagihan (billing statement) Kartu Kredit BNI melalui alamat e-mail Anda yang telah terdaftar di sistem BNI. Namun, perlu diketahui bahwa mencetak tagihan kartu kredit melalui layanan e-billing ini dikenai biaya sebesar Rp15.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Ledakan di Pelabuhan Shahid Rajaee Iran, 8 Orang Dilaporkan Tewas dan 750 Lainnya Terluka

News
| Minggu, 27 April 2025, 12:17 WIB

Advertisement

alt

Hidup dalam Dunia Kartun Ala Ibarbo Fun Town

Wisata
| Sabtu, 12 April 2025, 10:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement