Advertisement

Promo November

Seniman Ini Ciptakan Perahu yang Bisa Berlayar dari Pahatan Balok Es

Lajeng Padmaratri
Rabu, 31 Januari 2024 - 11:37 WIB
Lajeng Padmaratri
Seniman Ini Ciptakan Perahu yang Bisa Berlayar dari Pahatan Balok Es Seniman es asal Belarusia, Ivan Karpitsky membuat perahu dari balok es yang dipahat. - Oddity Central

Advertisement

Harianjogja.com, MINSK—Seorang seniman asal Belarusia baru saja membuat karya yang fenomenal. Ia berhasil membuat perahu dari es yang sungguh-sungguh dapat berlayar.

Seniman bernama Ivan Karpitsky itu baru-baru ini membagikan hasil karyanya melalui unggahan Instagram pribadinya. Pria yang menggemari seni pahat es dan salju itu memamerkan perahu es yang dibuatnya seorang diri dan otodidak.

Advertisement

BACA JUGA: Hotel Ini Terbuat dari Balok Es, Hanya Buka Saat Musim Dingin

Dilansir dari Oddity Central, namanya pertama kali muncul di surat kabar Belarusia pada tahun 2020, ketika foto biola es miliknya pertama kali menjadi viral di media sosial. Sejak saat itu, ia terus sibuk setiap musim dingin, menghasilkan proyek-proyek yang lebih mengesankan.

Namun, tahun ini ia benar-benar mengalahkan dirinya sendiri dengan menciptakan perahu yang tidak hanya cantik, melainkan juga fungsional. Perahu yang diperkirakan dapat menampung dua orang itu seluruhnya terbuat dari es.

Menurut akun Instagram-nya, Ivan memahat es untuk membangun perahu itu di sepanjang tepi waduk Tsnyanskoe, sebuah danau di utara Minsk, ibukota Belarusia. Seniman otodidak ini terlihat memotong balok-balok es berbentuk persegi panjang lalu merekatkannya menggunakan air, lalu memahatnya di danau yang membeku untuk mengukir dasar perahu.

BACA JUGA: Unik! Ada Es Krim Rasa Saus Tomat dan Kecap Asin, Mau Coba?

Perahu es itu bahkan dilengkapi dengan kemudi yang dapat diputar. Meskipun tidak benar-benar mengontrol arah kapal, namun mendapat poin untuk estetika. Sang seniman juga menciptakan dua roda dayung yang dapat dilepas dan dipasang di bagian belakang perahu dan dihubungkan ke sumber listrik untuk setidaknya memberikan ilusi tenaga penggerak.

Perahu milik pria Belarusia ini telah menjadi viral di media sosial. Tak heran, seniman otodidak ini dibanjiri pesanan untuk membuat keajaiban lain yang mirip dengan perahu es, namun sejauh ini dia menolak semuanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Oddity Central

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Bawaslu Bakal Terapkan Teknologi Pengawasan Pemungutan Suara di Pilkada 2024

News
| Sabtu, 23 November 2024, 14:07 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement