Advertisement

4 Cara Mencegah Warna Foundation Berubah Setelah Beberapa Jam Pemakaian

Tri Indah Lestari (ST22)
Selasa, 07 Maret 2023 - 14:07 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
4 Cara Mencegah Warna Foundation Berubah Setelah Beberapa Jam Pemakaian Ilustrasi perempuan memilih make up foundation satu tingkat lebih cerah. - Freepik\\r\\n

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Permasalahan utama dalam menggunakan foundation, apalagi bagi pemula adalah perubahan warna foundation setelah beberapa jam kemudian. Foundation menjadi lebih gelap atau bahkan menjadi abu-abu. Reaksi itu disebut sebagai oksidasi.

Meski awalnya foundation terlihat aman bahkan tampak menyatu dengan kulit, oksidasi dapat terjadi karena foundation bercampur dengan minyak di wajah sehingga foundation yang semula terang berubah menjadi gelap.

Advertisement

Cara mencegah oksidasi pada foundation ternyata cukup mudah, simak rangkumannya berikut ini:

1. Pilih Foundation yang satu tingkat lebih cerah dari kulitmu

Sering kali beauty guru atau beauty vlogger favoritmu menyarankan memilih foundation satu tingkat lebih cerah. Alasannya karena ketika foundation teroksidasi warnanya akan berubah jadi gelap dan justru nantinya sesuai dengan rona kulit aslimu.

Cara ini bisa kamu lakukan ketika sulit mencari foundation yang tidak teroksidasi. Saat memilih warna foundation yang satu tingkat lebih cerah pastikan masih sesuai dengan undertone kulit, agar kamu tidak terlihat terlalu pucat atau berubah jadi abu-abu.

2. Pakai skincare sebelum makeup

Setelah memilih warna foundation yang tepat kamu perlu menyiapkan wajah terlebih dahulu dengan menggunakan skincare. Selain membuat kulit tampak lebih sehat penggunaan skincare dapat mengurangi produksi minyak pada wajah.

Kuncinya ialah agar kulit terhidrasi sehingga lebih lembap foundation pun lebih mudah diaplikasikan di wajahmu. Jangan lupa untuk memakai tabir surya di step akhir skincare sehingga wajah terlindungi dari sinar UV.

3. Gunakan primer terlebih dahulu

Skincare sudah aman tapi tahan dulu, sebelum menggunakan foundation pakai lah primer yang berfungsi sebagai penghalang antara kulit dengan foundation dan mencegah foundation menyatu dengan minyak alami pada kulit wajah. Sehingga kemungkinan terjadi oksidasi pun semakin kecil. Oleskan primer secara tipis saja di wajah lalu biarkan 5-10 menit agar dapat bekerja secara maksimal.

4. Set foundation dengan bedak tabur

Langkah terakhir yang wajib dilakukan mengunci foundation dengan bedak tabur atau loose powder. Bedak tabur juga berfungsi untuk melapisi foundation serta meminimalisir udara yang akan menempel di foundation. Selain itu bedak tabur dapat membuat riasan jadi lebih halus, menyamarkan pori-pori, dan makeup pun jadi lebih tahan lama.

Pilih lah bedak tabur yang sama dengan warna foundation atau translucent powder yang berwarna putih namun tidak mengubah warna wajahmu. Gunakan bedak tabur sedikit demi sedikit dengan powder brush atau spons lembut saat mengaplikasikannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Dipimpin Nana Sudjana, Ini Sederet Penghargaan Yang Diterima Pemprov Jateng

News
| Kamis, 25 April 2024, 17:17 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement