Advertisement
Taeyang BIGBANG hingga WEi Segera 'Comeback'

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Para idola K-pop dikabarkan bersiap kembali ke dunia musik melalui karya terbaru mereka, salah satunya Taeyang dari grup BIGBANG.
BACA JUGA: Lirik Lagu Still Life - BigBang
Dia, seperti disiarkan The Korea Herald, belum lama ini dikatakan akan melakukan comeback sebagai solois pada bulan Januari. Namun ini belum dikonfirmasi pihak YG Entertainment.
“Belum ada yang dikonfirmasi,” kata YG Entertainment.
Rilisan solo terakhir Taeyang yakni album studi ketiganya berjudul "White Night" yang dirilis pada Agustus 2017. Dia kemudian merilis "Louder", sebuah lagu untuk Olimpiade Pyeongchang 2018, pada Januari 2018.
Selain dia, ada unit dari grup idola Astro yakni Sanha dan Moobin. Mereka akan merilis mini album ketiga berjudul "Incense". Sebuah poster hitam putih mereka hadirkan, memperlihatkan gambar bunga dan tulisan coming soon.
Duo ini telah merilis dua mini album sejauh ini yakni “In-Out” pada September 2020 dan “Refuge” pada bulan Maret tahun ini. Rilisan terakhir mereka menduduki tangga album teratas iTunes di 10 negara.
Sementara lagu utama berjuduk "Who" berada di peringkat pertama tangga lagu teratas di tujuh negara.
Secara terpisah, Astro mengeluarkan DVD film konser pertamanya "Stargazer: Astroscope", berisi wawancara dengan semua anggota, termasuk MJ yang tidak bisa bergabung dengan grup di konser karena sedang menjalani tugas militernya.
Terakhir, ada grup idola K-pop WEi yang akan kembali melalui album spesial berjudul "Gift For You" pada 13 Desember 2022, sebagai album spesial Natal mereka.
BACA JUGA: Kementerian BUMN Bersama Telkom Bagikan 1000 Paket Sembako Murah di Batulicin
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
- Kebakaran Hebat Hanguskan Tempat Usaha, Renggut Nyawa Ibu dan Dua Anak
- Tampil Baru, Sejarah Kelam Rusaknya Koleksi Lokananta Solo Jangan Terulang
- Final Liga Champions: Prediksi Susunan Pemain dan Skor Man. City Vs Inter Milan
- Ada Peserta dari Qatar, Tes Masuk UMS secara Online dari Rumah Masing-Masing
Berita Pilihan
Advertisement

PLN Group Siap Hadirkan Revolusi Layanan Kelistrikan dan Solusi Digital ke Jateng-DIY
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- TPST Tamanmartani Dilengkapi Fasilitas Pengolahan Kompos & Conblock Plastik
- Sekda Didapuk Menjadi Komisaris Utama Bank Bantul
- Salah Satu Pelaku Ganjal ATM di Jogja Ternyata Wartawan Lampung, Ini 3 Peran Kejahatannya
- Gugatan Pra Peradilan Robinson Saalino Mafia Tanah Kas Desa Gugur, Sidang Perdana Pekan Depan
- Bulan Depan Taman Jogja Planning Gallery di Malioboro Rampung
Advertisement
Advertisement