Advertisement
Tyas Mirasih Mengaku Banyak Dapat Tawaran Program Bayi Tabung, Begini Jawabnya

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA- Usia pernikahan artis Tyas Mirasih dan Raiden Soedjono sudah masuk usia ke tiga tahun. Pasangan ini belum dikaruniai anak. Kendati begitu, Tyas mengaku masih enggan mencoba program bayi tabung.
"Sudah ada yang menawarkan untuk bayi tabung. Cuman aku sama suami penginnya dikasih (anak) dengan proses normal dan alami," kata Tyas Mirasih ditemui di jalan Kapten P Tendean Jakarta Selatan, Kamis (2/7/2020).
Advertisement
Lagipula, Tyas dan sang suami, masih menikmati masa-masa berdua. Kehadiran anak memang belum jadi prioritas di pernikahan mereka.
Baca juga: Bukan Berlian, Perempuan Ini Ungkap Hadiah dari Pacar yang Bikin Ia Meleleh, Pria Wajib Baca!
"Sampai saat ini masih santai dan nggak ngoyo banget karena masih ada pekerjaan masing-masing," ujarnya.
Tyas juga sadar, bila jalani bayi tabung banyak aturan yang harus dipatuhi. Sementara dia belum siap untuk itu.
Baca juga: Mantap, Pasangan Ini Sukses Raup Cuan dari Hobi Hunting Makanan
"Kalau bayi tabung harus banyak istirahat, sebulan pertama nggak bisa ngapa-ngapain. Sementara aku dan suami tuh nggak bisa diem kan, masih kayak 'yaudah berdoa aja dikasih yang normal'," katanya.
"Kalau nanti waktunya udah siap dan belum dikasih (anak) juga secara alami, mau mencoba (bayi tabung)," ujar Tyas Mirasih lagi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

15 Jemaah Calon Haji Dipulangkan dari Emberkasi Solo, Ini Penyebabnya
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Kasus Perusahaan Tahan Ijazah Karyawan Terjadi di Bantul, Dinas Upayakan Mediasi
- 5 Warga Sleman Gagal Berangkat Haji di 2025, Ini Penyebabnya
- Pungutan Liar oleh Petugas Rutan Kelas II A Jogja, Kepala Kanwil Ditjenpas DIY: Pelaku Ditindak Tegas
- Libur Panjang, Okupansi Hotel di Bantul Mencapai hingga 100 Persen
- Baciro Kini Jadi Kelurahan Hijau di Jogja karena Berhasil Mengelola Sampah dengan Baik
Advertisement