Advertisement
Musikus Jogja Gelar Tribute to Seventeen

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Riefian Fajarsyah alias Ifan menjadi satu-satunya personel band Seventen yang selamat dari musibah tsunami Selat Sunda pada Sabtu (22/12/2018).
Ketiga personel lainnya, yakni Bani, Andi, dan Herman, meninggal dunia dalam bencana alam. Ifan bahkan harus rela kehilangan istrinya, Dylan Sahara, dalam bencana alam yang memakan korban jiwa ratusan orang itu.
Advertisement
Sebagai bentuk kepedulian, para musikus Jogja menggelar sebuah acara silaturahmi bertajuk Untukmu Sahabat: Tribute to Seventeen. Para musikus itu akan tampil di Titik Nol Kilometer Jogja pada Sabtu (29/12/2018) mulai pukul 14.30 WIB sampai pukul 22.00 WIB.
Mereka yang akan tampil yakni dua orang mantan personel Seventeen, Doni dan Jodie alias Yudi. Selain itu, ada Drummer Guyub YK, Cah Nyanyi YK, Dexter Band, Lafmusic, The Megahits, Shakey, Jikustik, Java Hip Hop serta Jasmine Elektrik.
Dalam penampilannya, Doni dan Jodie nantinya diiringi Istana Band dan akan tampil membawakan sejumlah lagu milik Seventeen. Di acara itu pula, mereka membuka donasi melalui rekening atas nama Untukmu Sahabat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Banjir di Kawasan Puncak Bogor, Satu Orang Meninggal Dunia dan 2 Masih Hilang
Advertisement

Jalur Hiking Merapi di Argobelah Klaten Kian Beragam dengan Panorama Menarik
Advertisement
Berita Populer
- Cek Jalur Trans Jogja ke Lokasi Wisata di Jogja
- Bencana Kekeringan Melanda Bantul, Sumber Air Mengering, Warga Trimurti Andalkan Bantuan Droping Air Setiap Hari
- Jadwal DAMRI Jogja ke Semarang Hari Ini
- Top Ten News Harianjogja.com, Minggu 6 Juli 2025: Kasus Mas-mas Pelayaran, Kapolda DIY Digugat hingga Sekolah Kekurangan Siswa
- Perizinan Penambangan di DIY Dibatasi Sebulan, Penggunaan Alat Disesuaikan dengan Lokasi Tambang
Advertisement
Advertisement