Advertisement
Ini Keutamaan dan Amalan yang Dianjurkan di Malam Nisfu Syaban

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Malam nisfu syaban merupakan malam ke-15 dari bulan Sya'ban HIjirah. Malam ini jatuh pada Jumat malam, 14 Februari 2025, seusai Magrib, di mana bertepatan dengan tanggal 15 Sya'ban 1446 Hijriah.
Malam Nisfu Syaban dalam sejarah Islam populer sebagai malam yang penuh rahmat dan ampunan, banyak hadis yang mengulas terkait keistimewaan malam ini. Secara umum, umat Islam memanfaatkan malam Nisfu Sya'ban untuk memperbanyak ibadah, termasuk membaca Alquran Surat Yasin dan memanjatkan doa sesudah baca Yasin di malam Nisfu Sya'ban.
Advertisement
Amalan seperti membaca Surah Yasin dan melafalkan doa sesudah baca Yasin di malam Nisfu Sya'ban menjadi tradisi yang dianut oleh banyak umat Islam karena diyakini dapat mendekatkan diri kepada Allah.
Berikut ini adalah amalan yang dianjurkan saat malam nisfu syaban:
1. Salat Sunah
Perbanyaklah salat sunah di malam nisfu syaban. Banyak salat sunah yang bisa dilakukan, seperti salat tahajud dan salat hajat. Setelah menjalankan salat sunah dianjurkan untuk membaca surat Yasin.
2. Membaca Alquran Surah Yasin
Membaca Surah Yasin menjadi salah satu amalan yang umum dilakukan pada malam Nisfu Sya'ban. Setelah itu umat Islam biasanya melafalkan doa sebagai bentuk permohonan kepada Allah.
3. Bersedekah
Amalan selanjutnya yang dianjurkan adalah bersedekah. Amalan ini sebai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT. Bersedekah bisa dilakukan di mana saja, terutaa membantu orang yang sedang kekurangan.
4. Memperbanyak Dzikir dan Istighfar
Memperbanyak dzikir dan istighfar juga menjadi amalan yang sangat dianjurkan. Dzikir ini dapat diiringi dengan doa sesudah baca Yasin di malam Nisfu Sya'ban untuk mendekatkan diri kepada Allah dengan penuh khusyuk.
5. Berdoa
Cobalah untuk berdoa dengan penuh ketulusan, sebagai upaya meminta langsung ekpada Allah. Termasuk melafalkan doa sesudah baca Yasin di malam Nisfu Sya'ban, menjadi inti dari ibadah pada malam tersebut.
Berikut adalah beberapa keutamaan malam Nisfu Sya'ban:
1. Malam Pengampunan
2. Malam Ditulisnya Takdir Tahunan
3. Malam yang Penuh Rahmat
4. Malam Persiapan Menjelang Ramadan
5. Malam Mendekatkan Diri kepada Allah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Pemerintah Targetkan Kemiskinan Ekstrem Nol Persen pada 2026, Salah Satunya Lewat Sekolah Rakyat
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KRL Jogja Solo Hari Ini, Jumat 18 April 2025, Berangkat dari Stasiun Lempuyangan hingga Purwosari
- Jadwal Terbaru KRL Solo Jogja Hari Ini, Jumat 18 April 2025, Berangkat dari Stasiun Jebres Solo hingga Tugu Jogja
- Jadwal KA Prameks Hari Ini, Jumat 17 April 2025, dari Stasiun Tugu Jogja hingga Kutoarjo Purworejo
- Jadwal dan Lokasi Layanan Perpanjangan SIM di Bantul, Jumat 17 April 2025
- Jadwal KA Bandara Jogja Terbaru Hari Ini, Jumat 18 April 2025, Naik dari Stasiun Tugu Jogja hingga YIA
Advertisement