Advertisement
Momen Justin Bieber Bagikan Foto Keluarga Pertama dengan Anak
Unggahan Justin Bieber di akun instagram pribadinya justinbieber. (ANTARA - Instagram @justinbieber)
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Justin Bieber dan Hailey Bieber merayakan Halloween pertama dengan putra mereka, Jack Blues.
Dikutip dari Billboard, Minggu, pada Jumat (1/11) waktu setempat, bintang pop berusia 30 tahun itu membagikan foto pertama dengan semua anggota keluarga Bieber.
Advertisement
Galeri menggemaskan di akun Instagram menunjukkan Justin dan istrinya, Hailey mengenakan kostum Ron dan Kim Possible dari acara Disney, dengan Jack Blues berpakaian sebagai hewan peliharaan Ron, tikus telanjang Rufus.
BACA JUGA: Tour de Menoreh Bareng Luna Maya Tarik Kunjungan Wisatawan
Dalam foto yang menggemaskan itu, Justin terlihat menggendong putranya yang berusia dua bulan, yang mengenakan pakaian pink, sementara Hailey mengenakan wig merah dan meletakkan tangannya di atas bayi tersebut.
Kostum pasangan itu terdiri atas kaus hitam dan celana cargo dengan sabuk.
Pada bulan Agustus, pasangan ini menyambut anak pertama mereka, Jack Blues Bieber, dan membagikan berita tersebut dalam sebuah unggahan di Instagram di mana Hailey memegang kaki kecil putranya.
Kelahiran ini terjadi lebih dari tiga bulan setelah Hailey mengumumkan di Instagram bahwa dia sedang hamil lebih dari enam bulan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Satu Korban Longsor Cibeunying Ditemukan, 11 Masih Dicari
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Mobil Tertemper KA Batara Kresna, KAI Imbau Hindari Perlintasan Liar
- Strategi Baru Dispar Bantul untuk Kuatkan Desa Wisata
- Sleman Perbaiki Jalan dan Turunkan Tim Pemantau Jelang Nataru
- BPBD Sleman Pastikan Ribuan Sukarelawan Terlindungi BPJS
- Layanan Akhir Pekan Dorong Lonjakan Aktivasi IKD di Kota Jogja
Advertisement
Advertisement




