Advertisement

Nostalgia Bersama Tabloid Pulsa, Warganet: Zaman saat Lihat Majalahnya Saja Sudah Senang

Bernadheta Dian Saraswati
Selasa, 23 Mei 2023 - 14:47 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Nostalgia Bersama Tabloid Pulsa, Warganet: Zaman saat Lihat Majalahnya Saja Sudah Senang Tangkapan layar tabloid Pulsa - Instagram @merapi_uncover

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Siapa yang masih ingat dengan tabloid Pulsa? Tabloid ini menjadi rujukan orang-orang generasi 80 dan 90an saat akan membeli handphone (hp) atau ponsel.

Tabloid yang memiliki tagline "Referensi Spesifikasi & Harga Handphone Terpecaya" ini menyajikan daftar ponsel terkini pada masanya, lengkap dengan spesifikasi dan harga.

Advertisement

Taboid Pulsa dijual oleh para loper di pinggir jalan maupun di toko majalah dan koran kaki lima yang sering dijumpai di persimpangan jalan. 

Dalam feed Instagramnya Senin (22/5/2023) kemarin, akun @merapi_uncover menghadirkan nuansa nostalgia dengan mengunggah foto tabloid Pulsa. Di situ ada dua foto yang diunggah. Slide pertama adalah foto cover majalah dan slide kedua foto daftar gambar ponsel dan iinformasi detailnya. "Generasi yang kalau mau beli HP cek tabloid ini mana suaranya.....," tulis @merapi_uncover dikutip

Harianjogja.com, Selasa (26/5/2023).

Pada bagian cover sisi atas, tertulis bahwa tabloid mingguan tersebut adalah majalah edisi 19 Oktober - 1 November 2011 atau sekitar 12 tahun yang lalu. Waktu yang belum terlalu lama tetapi tabloid tersebut sudah sangat cepat terkikis kemajuan digital.

Baca juga: Video Syur Mirip Rebecca Koppler, Warganet Duga Fadly Faisal Tidak Terlibat

Dalam foto yang diunggah, terlihat masih banyak pilihan ponsel non-smartphone yang melegenda di zamannya. Ponsel-ponsel dengan layar tombol tersebut hadir dari berbagai merek. Salah satu yang paling dikenal adalah Nokia.

Tak dimungkiri jika tabloid Pulsa banyak diincar oleh orang-orang yang ingin membeli ponsel. Sebab, tabloid ini tidak hanya menyajikan informasi seputar ponsel keluaran terbaru tetapi juga ponsel-ponsel second. Tak heran jika tabloid ini menjadi rujukan bagi pengguna ponsel yang lahir di era 80-90an.

Namun beda zaman beda caranya. Anak zaman sekarang lebih memilih mendapatkan informasi seputar handphone dengan browsing di mesin pencarian seperti Google.

Warganet yang ingat dengan majalah Pulsa pun memberikan komentar-komentar unik. Ada yang berujar bahwa di zaman dulu, orang yang membeli tabloid Pulsa tidak selalu mereka yang sedang membutuhkan HP.

"Generasi 90 gur delok majalah moco² spek e tapi ratuku kui we wis seneng bgt :') [Generasi 90 hanya melihat majalah, membaca-baca spesifikasinya tetapi tidak beli, begitu saja sudah senang," tulis @sanjaya94_.

"Mbanding2ke spek hape siji lan sijine. Tapi eman2 tuku. Kaum mendang mending iki ..," sambung yang lainnya @aris.pongah.

"Jaman seneng ndelok majalahe njuk ber angan2 entuk dwt okeh isoh nggo tuku hp," timpal @suwarninani542.

"Hadir sambil buka² halaman sambil berandai²," komentar @dianashiinta.

"Jaman HP bentuke unik unik ora mung kotak koyo saiki," tulis @choyruiman.

Itulah komentar-komentar warganet seputar tabloid Pulsa. Apakah kamu juga masih ingat dan punya kenangan dengan tabloid ini?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Instagram

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

AS Disebut-sebut Bakal Memberikan Paket Senjata ke Israel Senilai Rp16 Triliun

News
| Sabtu, 20 April 2024, 17:37 WIB

Advertisement

alt

Kota Isfahan Bukan Hanya Pusat Nuklir Iran tetapi juga Situs Warisan Budaya Dunia

Wisata
| Jum'at, 19 April 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement