Advertisement

Keluarga Dhena Laporkan Jonathan Frizzy ke Polisi. Kasus Apa Lagi?

Newswire
Sabtu, 25 September 2021 - 21:37 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Keluarga Dhena Laporkan Jonathan Frizzy ke Polisi. Kasus Apa Lagi? Jonathan Frizzy dan Ririn Dwi Ariyanti. - Ist/Instagram

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA-Artis Jonathan Frizzy kembali dilaporkan ke polisi. Kali ini si pelapor hadir dari keluarga sang istri, Dhena Devanka.

Belum diketahui secara pasti laporan apa yang dibuat keluarga Dhena Devanka kepada Jonathan Frizzy. Tapi yang jelas, aktor yang akrab disapa Ijonk itu akan memenuhi panggilan polisi pada Senin, 27 September 2021.

Advertisement

"Sedih deh denger Ijonk dipanggil polisi hari Senin. Ada yang laporin baru lagi dari keluarga istri," kata Benny Simanjuntak, paman Jonathan Frizzy di Instagram, Sabtu (25/9/2021).

Benny Simanjuntak menyayangkan keponakannya kembali berurusan dengan polisi. Keadaan ini jelas menganggu waktu aktor 39 tahun di pekerjaannya.

"Ijonk harus terganggu kerjaannya, harus ke Polres hari Senin ada laporan baru. Kenapa sih? Kurang kerjaan banget," terang Benny Simanjuntak.

Baca juga: Karya Seniman Alumnus ISI Jogja Tersebar Sepanjang 2,4 Km di Kota Basel Swiss

Meski begitu, Benny Simanjuntak berharap Ijonk tak gentar walaupun dilaporkan dua orang sekaligus.

"Kami juga akan melawan," tegas paman dari pesinetron Raden Kian Santang itu.

Benny Simanjuntak maupun Jonathan Frizzy sebenarnya tidak mau adanya keributan ini. Pihaknya pun tidak memulai persoalan bahkan hingga ke ranah hukum.

"Dari pihak sana maunya hancur-hancuran," tutur Benny.

Ia mengatakan, kalau bukan karena Jonathan Frizzy yang meminta, Benny sudah mengeluarkan bukti membela sang keponakan.

"Dia itu tidak punya niat untuk menjelekkan atau membuat masalah keluarga ke umum," terang Benny Simanjuntak.

Sementara pihak Ijonk bertahan, lain halnya dengan yang dilakukan Dhena Devanka.

"Aduuh pansos bener, dramanya, drama queen banget," ucap paman Jonathan Frizzy ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : suara.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Ribuan Tentara Angkatan Laut Amerika Serikat Ikuti Pelatihan di di Australia

News
| Jum'at, 29 Maret 2024, 20:57 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement