Advertisement
Marshanda Pelan-Pelan Turunkan Dosis Obat Bipolar

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Artis Marshanda masih berupaya untuk sembuh dari bipolar, penyakit mental yang diidapnya sejak lama. Kini ia mulai menurunkan dosis obat yang dikonsumsi selama ini untuk kesehatan mentalnya tersebut.
"Gue mau pelan-pelan, nggak yang langsung nol kayak besok langsung berhenti semuanya," kata Marshanda dikutip dari akun YouTube miliknya, Marshed, Jumat (24/9/2021).
Advertisement
Ibu satu anak ini tak menjelaskan secara detail di balik keputusan menurunkan dosis obat tersebut. Yang jelas katanya, sekarang sudah waktu yang tepat untuk memulai hal itu.
"Gue merasa di chapter hidup gue yang sekarang, gue siap untuk nurunin dosis sampai nantinya bisa ke nol. Meskipun gue nggak maksain diri gue untuk harus cepat-cepat atau ada target," katanya.
Baca juga: Terima Kabar Tukul Pendarahan Otak, Vega Darwanti Bingung Mau Jenguk
Tapi Chacha, sapaan akrab Marshanda, minta kepada mereka yang juga punya masalah kesehatan mental untuk tak menirunya. Dia bilang alangkah baiknya konsultasikan dulu dengan dokter atau psikiater yang menanganinya.
Jalan-jalan ke Amerika Serikat juga merupakan salah satu cara Marshanda untuk sembuh dari bipolar. Dia sempat merasa takut sendiri pergi ke sana.
"Selama perjalanan nervous, takut, ragu, banyak ketakutan juga kalau nanti di AS gue jalan sendiri," ucap Marshanda.
"Iya gue tahu ini adalah tanda dalam hidup untuk memasuki bab baru. Di mana gue akan mulai menyembuhkan dan merasa lebih (banyak hal)," ujarnya lagi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Satgas Saber Pungli Dihapus, Manfaatkan Penegak Hukum untuk Menindak Pungutan Liar
Advertisement

Taman Kyai Langgeng Magelang Kini Sediakan Wisata Jeep untuk Berpetualang
Advertisement
Berita Populer
- DPRD dan Pemda DIY Sepakati Perubahan APBD 2025, Pendapatan dan Belanja Turun
- Top Ten News Harianjogja.com, Jumat 18 Juli 2025: Penghasilan di Atas UMR Tak Boleh Terima Bansos, Bantul Creative Expo 2025 Kembali Digelar, Selama 16 Tahun, Daihatsu Jadi Mobil Terlaris Kedua di Indonesia
- KPU Bantul Launching Buku Potret Sosdiklih Parmas dan SDM Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati 20242024
- Mitigasi Kebencanaan mulai Dikenalkan ke Keluarga di Gunungkidul
- Kejari Kulonprogo Kampanyekan Anti-Korupsi lewat Pentas Budaya dengan Peserta Perempuan
Advertisement
Advertisement