Advertisement
Ridley Scott Mulai Garap Sekuel Gladiator

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Ridley Scott memulai penggarapan sekuel Gladiator, film yang memenangkan lima dari 11 nominasi Oscar termasuk untuk Best Pictures, serta Best Actor untuk Russell Crowe pada tahun 2000.
Kendati karakter Maximus yang diperankan Crowe tewas dalam film pertama, Gladiator 2 akan mengisahkan kelanjutan cerita Lucius putra dari Lucilla (Connie Nielsen), yang sudah beranjak remaja dan merupakan keponakan Commodus (Joaquin Phoenix) sang kaisar Romawi kejam yang mengkudeta serta membunuh ayahnya Marcus Aurelius dan melukai parah Maximus sebelum akhirya kaisar kejam itu tewas di tangan sang protagonis.
Advertisement
Sebelum tewas serta bertemu kembali dengan mendiang istri dan anaknya, Maximus sempat menyelamatkan Lucius serta ibu anak tersebut sehingga meninggalkan kesan mendalam bagi Lucius muda. Demikian dilansir deadline, Kamis (1/11/2018) waktu setempat.
Scott akan kembali menyutradarai sekuel Gladiator dan mereka sepakat untuk memberikan posisi penulis skenarionya kepada Peter Craig, yang pernah menyusun naskah The Town dan Top Gun: Maverick.
Peter juga baru saja menyerahkan naskah remake Logan's Run kepada Warner Bros, Simon Kinberg, dan Joel Silver, serta menuntaskan adaptasi stags untuk Fox 2000.
Film pertama Gladiator diproduksi oleh DreamWorks dan didistribusikan oleh Universal.. Sejumlah narasumber mengatakan bahwa Paramount akan menjadi studio yang akan memproduksi sekuel Gladiator, dan Universal siap untuk menjadi salah satu penyandang dananya. Sedangkan Dreamworks tidak dilibatkan lagi.
Karakter Maximus yang diperankan Crowe merupakan peran yang sangat berat untuk diikuti, namun dunia gladiator Romawi yang brutal sangat menarik dan menghibur.
Scott Free bersama Doug Wick, Lucy Fisher, Walter Parkes dan Laurie MacDonald akan bertindak sebagai produser sekuel ini.
Ridley Scott saat ini sedang menyutradarai film serial TC pertamanya yakni Raised By Wolves uhtuk TNT. Dia akan memulai syuting film tersebut di Afrika Selatan.
Dia juga sedang menggarap sejumlah proyek film lainnya, termasuk drama tentang jurnalis foto Lyndsey Addario yang dibintangi Scarlett Johansson serta film yang mengisahkan awal kemunculan penyihir sakti bernama Merlin.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Sempat Rusak Akibat Gempa Magnitudo 5,0, Kini Masjid Al-Hidayah Bandung Jadi Ramah Gempa
Advertisement

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam
Advertisement
Berita Populer
- Ini Jadwal SPMB 2025 SMA/SMK Negeri DIY, Ada Pendaftaran Gelombang 1 dan Gelombang 2
- Dimas Diajeng Sleman 2025, Mahasiswa UNY dan UGM Jadi Pemenang
- Gudang CV Keiros di Bantul Terbakar, Kerugian Capai Rp4,5 Miliar
- Rektor UGM hingga Pembimbing Akademik Digugat ke PN Sleman karena Masalah Ijazah
- Kasus Penipuan Tanah dengan Korban Mbah Tupon, Menteri ATR Sebut Belum Tergolong Mafia Tanah
Advertisement