Advertisement
Yuk Buang Kalori dengan Membersihkan Rumah

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Siapa bilang menurunkan berat badan dan membuang kalori hanya bisa ditempuh dengan mengurangi makan? Membuang kalori juga bisa dilakukan dengan membersihkan rumah seperti dilansir Independent belum lama ini.
Bersih-bersih
Advertisement
Pekerjaan seperti membersihkan debu atau menjemur cucian dapat membakar 171 kalori per jam, setara dengan empat camilan jaffa cakes.
Menyapu
Membersihkan debu di lantai dapur atau daun-daun kering di teras selama satu jam dapat membakar 269 kalori, artinya 30 menit menyapu akan membakar 135 kalori, hampir sama dengan sekaleng soda.
Memindahkan perabotan
Saat mendekorasi ulang perabotan dalam rumah, ada kalanya kita harus mengangkat barang-barang berat. Namun, pekerjaan ini dapat membakar 408 kalori. Sejam memindahkan perabotan serupa dengan bermain tenis selama 50 menit.
Berkebun
Merapikan tanaman di pekarangan rumah Anda dapat membakar 376 kalori. Menggunakan mesin pemotong rumput selama sejam membakar 376 kalori, lebih dari dua botol Stella Artois.
Mengecat dinding
Jika resolusi tahun baru Anda adalah menyegarkan suasana rumah dengan mendekorasi ulang, berarti Anda telah membakar 306 kalori. Untuk pekerjaan yang memakan waktu lebih lama, misalnya empat jam mengecat dinding, Anda telah membakar 1.200 kalori yang setara dengan dua burger.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Rusuh, Presiden Madagaskar Andry Rajoelina Kabur ke Prancis
Advertisement

Thai AirAsia Sambung Kembali Penerbangan Internasional di GBIA
Advertisement
Berita Populer
- DKP Gunungkidul Salurkan Bantuan Calon Indukan Ikan Kepada 18 Kelompok
- Top Ten News Harianjogja.com, Senin 13 Oktober 2025
- Debut Manis EPA PSIM Jogja, Bawa Pulang Hasil Positif dari Makassar
- Diduga Kehabisan Anggaran, SPPG Jogotirto Berhenti Beroperasi
- Sapi Pedet Kabur Masuk Sumur 7 Meter, Damkar Turun Tangan
Advertisement
Advertisement