Advertisement

Promo November

Sweater Motif Domba yang Pernah Dipakai Putri Diana Dilelang hingga Rp1,2 Miliar

Newswire
Jum'at, 01 September 2023 - 23:37 WIB
Maya Herawati
Sweater Motif Domba yang Pernah Dipakai Putri Diana Dilelang hingga Rp1,2 Miliar Lady Diana mengenakan sweater merah yang dijual hingga Rp1,2 miliar - Pinterest - Lindajane Keefer

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—Sweater domba hitam keluaran Warm and Wonderful, yang pernah dipakai Putri Diana, akan dilelang melalui Sotheby's, seperti disiarkan laman Hello Magazine, Jumat (1/9/2023).

Dalam warna merah cerah, sweater rajut menampilkan deretan domba putih yang lucu, dengan seekor domba hitam kontras sebagai titik fokusnya. Barang tersebut diperkirakan akan terjual antara US$50.000 (atau sekitar Rp762,152 juta dan US$80.000 (atau sekitar Rp1,219 miliar) pada lelang yang akan berlangsung antara 31 Agustus dan 14 September 2023.

Advertisement

Putri Diana pertama kali meluncurkan sweater bertema peternakan itu pada tahun 1981 ketika dia menonton suaminya, Pangeran (kini Raja) Charles, bermain polo. Saat sedang liburan atau bertugas, Putri Diana memang kerap memakai pakaian yang unik yang akhirnya menjadi ikon tersendiri bagi banyak orang.

BACA JUGA: Partai Demokrat Resmi Hengkang dari Koalisi Poros Anies Baswedan

Desain sweater lucu itu diciptakan oleh Sally Muir dan Joanna Osbourne, yang mendirikan label pakaian rajut mereka, Warm and Wonderful, pada tahun 1979. Liputan media yang luas tentang rajutan bergaya Putri Diana melambungkan merek independen mereka ke dunia mode.

Beberapa pekan setelah sweater tersebut tampil terkenal, Warm and Wonderful menerima surat dari Istana Buckingham yang meminta perbaikan atau penggantian, menjelaskan bahwa rajutan rusak.

Warm and Wonderful pun memenuhi permintaan itu, mengirimkan sweater baru dan menyatukan kembali Putri Diana dengan desain domba yang sangat disukainya.

Muir dan Osbourne semula meyakini sweater itu sudah diperbaiki dan dikirimkan ke konsumen lain, sampai Maret lalu ketika Osbourne menemukan baju itu berada di dalam kotak yang tersimpan di loteng. Setelah penelusuran yang menyeluruh, rumah lelang Sotheby's mengonfirmasi sweater itu pernah dipakai Putri Diana.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Anies Baswedan Diprediksi Mampu Dongkrak Elektabilitas Pramono Anung-Rano Karno

News
| Kamis, 21 November 2024, 23:37 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement