Advertisement
Tidak Habis Pikir, Mi Goreng di India Dimasak dengan Bir

Advertisement
Harianjogja.com AGRA—Olahan makanan dari India terkadang sungguh di luar dugaan. Baru-baru ini, sebuah video yang menunjukkan perpaduan antara bir dan mi goreng viral di jagat maya.
Jika biasanya mi goreng dibuat dari mi yang dimasak dengan minyak dan berbagai saus, namun di tangan orang India ini mi goreng justru dicampur dengan bir.
Advertisement
Melansir Food NDTV, seorang food vlogger membagikan sebuah video tentang penjual mi goreng yang berlokasi di pinggir jalan Kota Agra. Video itu viral karena menampilkan proses memasak mi goreng menggunakan bir.
Pada awal video, tampak penjual memanaskan wajannya yang besar lalu menuangkan botol bir di atasnya. Kemudian, dia mulai menuang sayuran, mi, dan menambahkan aneka bumbu bubuk. Mi itu juga ditambahi kecap hingga berwarna kecoklatan.
Penyajian mi goreng itu dilakukan di atas piring kecil. Sekilas, hidangan itu tampak seperti mi goreng pada umumnya. Namun, siapa mengira jika penjual mencampurinya dengan minuman keras.
Keanehan street food India ini bukan pertama kalinya. Sebelumnya, ada juga penjual mi instan di pinggir jalan yang mencampuri masakannya dengan potongan buah mangga
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : NDTV
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam
Advertisement
Berita Populer
- 100 Personel Satpol PP Dikerahkan untuk Membersihkan Sampah Liar di Bantul
- Merespons Upah Rendah Buruh, MPBI DIY Gelar Pasar Murah May Day
- Banjir dan Tembok Ambrol Diterjang Banjir, Penjaga Sekolah SD Bogem II di Sleman Diungsikan
- Jadwal KRL Jogja Solo Terbaru Hari Ini, Minggu 11 Mei 2025, Berangkat dari Stasiun Tugu hingga Palur
- Jadwal Terbaru KRL Solo Jogja Hari Ini, Minggu 11 Mei 2025, Berangkat dari Stasiun Palur hingga Lempuyangan
Advertisement