Advertisement
Hoobastank Akan Tampil di Hari Kedua Jogjarockarta 2022

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Jogjarockarta belum berhenti mengumumkan penampilnya. Terbaru, festival musik rock tahunan itu mendatangkan Hoobastank untuk tampil di Tebing Breksi Prambanan, Sleman.
Rajawali Indonesia selaku promotor rencananya menggelar Jogjarockarta selama dua hari di Tebing Breksi, yakni pada 24 dan 25 September 2022. Hoobastank dijadwalkan tampil di hari kedua pada Minggu (25/9/2022).
“Ya. Hoobastank akan hadir di Jogjarockarta,” ungkap CEO Rajawali Indonesia, Anas Syahrul Alimi, kepada Harian Jogja, Kamis (15/9/2022).
Hoobastank merupakan grup musik rock alternatif yang terbentuk pada 1994 di California, Amerika Serikat. Grup itu dibentuk Doug Robb dan Dan Estrin yang lantas merekrut Markku Lappalainen serta Chris Hesse.
Hoobastank merilis album pertamanya pada 1998 bertajuk They Sure Don't Make Basketball Shorts Like They Used To. Album kedua berjudul Hoobastank meluncur pada November 2001.
Di album kedua itu nama Hoobastank mulai dikenal publik lewat single Crawling in the Dark serta Running Away. Mereka bahkan sampai menggelar tur ke Eropa dan Asia.
Kesuksesan terus dituai Hoobastank lewat album ketiganya, The Reason, yang dirilis pada Desember 2003. Lagu berjudul sama, The Reason, jadi andalan Hoobastank untuk makin dikenal dunia bahkan sampai jadi bagian dalam tur Linkin Park pada awal 2004.
Lewat pengumuman di akun resminya, Jogjarockarta menegaskan Hoobastank menjadi penampil internasional menyusul puluhan grup musik dalam negeri yang akan tampil di festival musik rock tahunan itu.
Sejauh ini Rajawali Indonesia sudah mengumumkan daftar penampil di Jogjarockarta 2022. Ada Burgerkill, Deadsquad, Superman Is Dead, The Hydrant, Jamrud, Edane, Voice of Baceprot, Prison of Blues, Seringai dan dua band asal Jogja, Death Vomit serta Serigala Malam.
Sebagai tambahan, ada nama Grass Rock yang juga akan tampil. "Menjadi sebuah kebanggaan tersendiri Jogjarockarta bisa menghadirkan Grass Rock. Grup musik yang sudah menjadi legenda," ungkap co-founder Jogjarockarta, Bakkar Wibowo.
BACA JUGA: Kementerian BUMN Bersama Telkom Bagikan 1000 Paket Sembako Murah di Batulicin
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
- Miris, Rahim Remaja Korban Pencabulan 11 Pria bakal Diangkat karena Infeksi
- Dishub Semarang: Sopir Truk Kecelakaan Maut di Ngaliyan Langgar Jam Operasional
- 500 Personel Tim Gabungan Amankan Uji Coba Persijap Vs PSIS Semarang
- Waduh! Jalan Kelok 18 di Yogyakarta Belum Bisa Dibangun, Dana IDB Belum Cair
Berita Pilihan
Advertisement

Swiss-Belboutique Yogyakarta Menyerahkan Donasi Hasil Penjualan Paket Buka Puasa 2023
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Sudah Rukun, PSHT dan Brajamusti Kerja Bakti Bareng Polda DIY Bersihkan Tamsis Jogja
- Hore! DLH Kulonprogo Bakal Hibahkan Motor Roda Tiga ke Bank Sampah
- Ajukan Banding, Koruptor Stadion Mandala Krida Justru Dihukum Lebih Berat
- TPST Tamanmartani Dilengkapi Fasilitas Pengolahan Kompos & Conblock Plastik
- Sekda Didapuk Menjadi Komisaris Utama Bank Bantul
Advertisement
Advertisement