Cerita Kehidupan Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau Dijadikan Komik
Advertisement
Harianjogja.com, TORONTO—Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau bakal menjadi tokoh dalam komik yang mengisahkan cerita hidupnya.
Komik ini bakal jadi bagian dari serinovel grafis Tidalwave Productions. Komik itu akan menceritakan rincian pencapaian pribadi dan profesional Trudeau, juga tantangan yang dia hadapi.
Advertisement
Mulai dari tumbuh di bawah sorotan ketika ayahnya, Pierre Trudeau, menjadi Perdana Menteri Kanada ke-15, hingga kematian saudaranya dalam musibah longsor salju, komik ini juga menyoroti perannya sebagai guru sebelum dia menjadi perdana menteri Kanada ke-23.
Komik setebal 24 halaman yang akan rilis pada 16 September membahas hiruk pikuk media global yang mengelilingi sikap santai dan tampilan siap di depan kamera Trudeau yang muncul setelah dia menyampaikan eulogi untuk ayahnya.
Trudeau lahir di Ottawa pada 25 Desember 1971 dan diangkat menjadi perdana menteri di Kanada pada 2015.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Bawaslu Bakal Terapkan Teknologi Pengawasan Pemungutan Suara di Pilkada 2024
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Resmi Diluncurkan, 2 Bus Listrik Baru Trans Jogja Bertahan hingga 300 Km Sekali Isi Daya
- Kemiskinan Sleman Turun Tipis, BPS Sebut Daya Beli dan Inflasi Jadi Biang
- Relawan Posko Rakyat 45 Kerahkan Dukungan ke Pasangan Afnan-Singgih
- Hiswana Migas DIY Dorong Pemilik 4 SPBU yang Ditutup agar Lakukan KSO untuk Kelancaran Distribusi BBM
- Difabel Merdeka Dukung Hasto-Wawan di Pilkada Kota Yogyakarta
Advertisement
Advertisement