Apakah Memakai Masker Berbahaya bagi Kesehatan? Ini Hasil Eksperimen Dr. Oz

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Di masa pandemi Covid-19, warga diwajibkan memakai masker saat beraktivitas terutama di luar rumah. Namun, kabar yang beredar di masyarakat menyebutkan bahwa memakai masker untuk menghindari virus Corona (Covid-19) justru berbahaya bagi pernapasan.
Dokter ternama asal Amerika Serikat Mehmet Oz atau yang dikenal dengan Dr. Oz melakukan eksperimen untuk mengukur kadar oksigen yang masuk ke dalam tubuh saat memakai masker.
Baca juga: Vaksin Corona Buatan China Akan Disuntikkan ke 1.620 Warga Indonesia untuk Uji Klinis
"Jangan percaya rumor yang mengatakan bahwa memakai masker akan berdampak pada penyerapan oksigen ke dalam tubuh," tulisnya melalui akun Twitter resmi miliknya (@DrOz) seperti dikutip, Selasa (21/7/2020).
Dr. Oz mengungkapkan memakai masker justru menjadikan seseorang sebagai pahlawan di dunia nyata. Pasalnya, dengan menggunakan masker, masyarakat bisa menyelamatkan orang lain untuk mencegah penularan Covid-19.
Namun, dia tak menampik banyak orang yang komplain atau merasa risih ketika memakai masker dalam waktu cukup lama. Beberapa kalangan merasa bahwa masker akan mengurangi penyerapan oksigen ke dalam tubuh.
Baca juga: Harper Malioboro Yogyakarta Mengadakan Rapid Test Bagi Seluruh Karyawan
Untuk menjawab stigma tersebut, Dr. Oz melakukan eksperimen melalui video berdurasi 46 detik saja. Dalam video yang diunggah ke akun Twitter, Dr. Oz memakai alat pengukur oksigen (oximeter) di telunjuknya. Oximeter mengukur jumlah oksigen yang masuk ke dalam darah manusia.
Sebelum menggunakan masker, alat tersebut menampilkan angka "99". Setelah itu, Dr. Oz memakai masker kain. Hasilnya, sungguh tidak diduga. Alat Oximeter tetap menampilkan angka "99".
Don't believe the rumors that face masks affect your oxygen levels. #WearAMask pic.twitter.com/PSIWJGmkXp
— Dr. Mehmet Oz (@DrOz) July 20, 2020
Selang beberapa detik, Dr. Oz menggantinya dengan masker medis atau surgical mask. Hasilnya tetap sama, oximeter mengukur oksigen yang masuk ke tubuhnya di level "99".
Terakhir, Dr. Oz memakai masker N95 atau masker yang dipakai dirinya untuk melakukan operasi pasien selama berjam-jam. Dr. Oz menunjukkan level oksigen pada oximeter tetap "99".
"Dengarkan, saya memakai masker untuk operasi selama 12 jam sepanjang karier saya dan itu tidak masalah. Anda seharusnya bisa merasa nyaman memakai masker ketika ingin berbelanja di pasar," ucap Dr. Oz.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Kepala BPN Jakarta Timur Penuhi Panggilan KPK Terkait Klarifikasi LHKPN
Advertisement

Pesta Daging Iftar Ramadan di Horison Ultima Riss Malioboro Yogyakarta
Advertisement
Berita Populer
- Ratusan Pelajar di Bantul Deklarasi Bebas Geng Sekolah & Kejahatan Jalanan
- Cegah Banjir, Kelurahan Gedongkiwo Galakkan Pembuatan Biopori
- Pemkab Sleman Belum Batasi Mobilitas Hewan Ternak
- Gunungkidul Targetkan Kemiskinan Turun Jadi 13% di 2024
- Perempuan Ditemukan Termutilasi di Kamar Mandi Hotel di Pakem Sleman
Advertisement