Advertisement
Dylan OBrien dan Diane Lane Bertengkar di Trailer Anniversary Film

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Lionsgate telah merilis film thriller garapan sutradara Jan Komasa yang akan tayang pada 29 Oktober 2025. Kyle Chandler, Madeline Brewer, Zoey Deutch, Phoebe Dynevor, Mckenna Grace, dan Daryl McCormack menjadi pemeran dalam fim ini.
Dikutip dari Hollywodd Reporter, Kamis (21/8/2025), Anniversary berkisah tentang sebuah keluarga yang terpecah belah ketika Josh (O’Brien) membawa pulang pacarnya, Liz (Dynevor), yang merupakan mantan murid ibunya, Ellen (Lane), dan memiliki masa lalu yang kontroversial.
Advertisement
“Pacar baru putra kami adalah mantan muridnya,” kata Lane dalam trailer.
BACA JUGA: Pemkot Jogja Cari Lahan Baru untuk Pemakaman
“Ideologinya radikal.”
Kemudian, Lane menambahkan, “Saya rasa bukan suatu kebetulan dia dekat dengan Josh.”
Dalam adegan lain, O’Brien mengkonfrontasi Lane tentang perasaannya terhadap Dynevor. "Bisakah kau berpura-pura bahagia untukku?" tanya O’Brien.
"Kau tidak bisa memaksakan kehendakmu padanya. Itu membuatmu gila."
Sutradara film Komasa menangani film ini berdasarkan naskah karya Lori Rosene-Gambino, dengan kredit cerita diberikan kepada Komasa dan Rosene-Gambino. Nick Wechsler, Steve Schwartz, Paula Mae Schwartz, dan Kate Churchill bertindak sebagai produser.
Film-film terbaru O’Brien antara lain Ponyboi, Saturday Night, dan Caddo Lake. Proyek filmnya yang akan datang antara lain Twinless, Send Help, dan Being Heumann.
"Saya bersyukur atas kisah yang kuat dan tepat waktu ini, serta para pemain yang menginspirasi dan murah hati yang menghidupkannya," ujar Lane kepada People tentang Film Anniversary.
“Sutradaraan brilian Jan Komasa atas naskah Lori Rosene-Gambino mencerminkan krisis identitas nasional kita melalui sudut pandang satu keluarga,” katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Siswa Bisa Pilih Menu MBG lewat Akun Instagram, Khsus di SPPG Ini
Advertisement

Jembatan Kaca Tinjomoyo Resmi Dibuka, Ini Harga Tiketnya
Advertisement
Berita Populer
- Bertandang ke Markas Persipal, PSS Sleman Unggul 2 Gol di Babak Pertama
- Tinjau Translok Imogiri Bantul, Wamen Tranmigrasi: Mereka Nyaman dan Bahagia
- Apindo DIY Sebut Perlunya Bantuan Subsidi Upah hingga Akhir Tahun
- Mutasi Pejabat Kulonprogo, Kepala Dislautkan dan Dispertapa Tukar Guling
- Pilihan Lurah Serentak di Gunungkidul Digelar 2026
Advertisement
Advertisement